BeritaHits.id - Video seorang mahasiswi Universitas Muhammadiyah Jakarta menjadi korban bully kelompok mahasiswa di parkiran kampus menjadi viral belum lama ini. Aksi tersebut mendapat kritik tegas dari publik usai diunggah ke X oleh akun @tanyakanrl.
Berdasarkan keterangan unggahan, mahasiswi kampus tersebut mengaku sudah menjadi korban bully selama 3 semester berkuliah di Universitas Muhammadiyah Jakarta. Sayangnya, hingga kini, pelaku bully masih belum mendapat teguran apapun dari pihak kampus.
"Seorang cewek dibully sama cowok-cowok di kampusnya. Korban mengaku sudah alami pembullyan ini selama 3 semester. Para pelaku sampai saat ini belum ada hukuman dari pihak kampus" tulis akun tersebut.
Dalam video berdurasi 25 detik di X, seorang gadis yang akan pulang mengendarai sepeda motornya nampak diganggu oleh salah satu mahasiswa yang justru menahan motornya sehingga tidak bisa melaju.
Baca Juga: VO di-DO Usai Kumpul Kebo dengan Oknum Dosen UIN Lampung, Nasibnya Kini Makin Miris
Tidak hanya itu, sekelompok mahasiswa yang duduk di sisi lain parkiran nampak tertawa sambil menggoda mahasiswi yang akan pulang ini. Beberapa kali, pria-pria tersebut memanggil korban bully ini dengan sebutan 'cantik'.
Korban bully melalui unggahan di akun pribadinya @crystalistes mengaku sudah menegur para pelaku di grup angkatan. Sayangnya, teguran ini justru tidak digubris.
Sudah sangat kesal usai video dirinya sedang dibully diunggah ke grup angkatan, korban lalu mengancam untuk melaporkan aksi para pelaku bully ini ke orangtua dan pihak berwenang di kampus.
"Maksudnya apasih an****, berantem aja deh besok. Muak banget bang***. Mau kuliah yang tenang aja, banyak banget baji**** kaya lu. Gue diam sialan, mau pulang aja ada aja kerjaannya. Mau apa deh? Lewat jalur apa? Orangtua?" tulis gadis ini.
Viral di media sosial, curhatan mahasiswi yang jadi korban bully kelompok mahasiswa ini lalu mendapat sorotan dari pihak Universitas Muhammadiyah Jakarta melalui akun @umjcampus.
Pihak kampus melalui akun X resminya mengaku sudah menerima laporan tersebut dan akan menindak pelaku bully tersebut. Informasi mengenai pelaku kini sedang didalami oleh pihak Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Berita Terkait
-
Pegawai PN Sukabumi Cabuli Mahasiswi Magang usai Pingsan di Depan Ruang Sidang, Area Sensitif Diobok-obok!
-
Oknum Pegawai PN Sukabumi Cabuli Mahasiswi Magang, Polisi Lakukan Penyelidikan
-
Mahasiswi Alami Rahang Patah Akibat Menggigit Permen Jawbreaker Raksasa
-
Siapa Zara Dar? Tinggalkan Gelar Phd Demi Berkarier di OnlyFans
-
Geger Mahasiswi UPI Tewas Mengenaskan di Kampus, Ajeng Loncat dari Lantai 2 Gedung Gymnasium?
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak