BeritaHits.id - Setelah tiga kali menelan pil pahit kekalahan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres), Prabowo Subianto kembali mencalon diri sebagai presiden di Pilpres 2024.
Gara-gara kembali maju dalam kontestasi sebagai calon presiden, banyak pihak yang kemudian mempertanyakan alasan mengapa Prabowo masih ngotot mencalonkan diri sebagai presiden.
Pertanyaan tersebut salah satunya dilontarkan oleh Najwa Shihab beberapa bulan lalu di acara Mata Najwa.
"Berkali-kali maju tapi tetap ngotot terus, itu adakah penjelasan dari kenapa Anda tetap terus mencoba walaupun kalah berkali-kali?" tanya Najwa dikutip dari potongan video unggahan akun TikTok @/syarifyusuf1996, Selasa (31/10/2023).
Baca Juga: Menilik Canda Tawa 3 Capres Depan Jokowi, Dipancing Prabowo-Ganjar Putar-Putar Meja Makan
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, Prabowo mengungkit perjuangan dari beberapa pahlawan nasional Indonesia, yakni Jenderal Soedirman hingga Yos Soedarso. Ia menyebutkan jika kedua tokoh tersebut berjuang habis-habisan untuk Tanah Air.
"Jadi orang yang seperti itu tidak paham artinya seorang pendekar, tidak paham seorang pejuang. Pernah Anda berpikir, Jenderal Soedirman di rumah sakit, waktu diserang oleh Belanda, diperintahkan oleh presiden 'Kamu istirahat kalau kamu sakit'. Dia berdiri dengan paru-paru satu, dia naik gunung, dia bergerilya, dan dia tahu kemungkinan dia mati," cerita Prabowo.
"Anda tanya kenapa Yos Soedarso mengahadapi kapal perang yang begitu lebih kuat Belanda, dia tidak mau balik, dia tidak mau lari, dia tidak mau menyelamatkan diri? Semua anak buahnya suruh keluar, dia tetap sampai tenggelam. Anda bertanya Yos Soedarso mau begitu?" lanjutnya.
Jawaban yang dilontarkan oleh salah satu calon presiden yang akan maju dalam Pilpres 2024 ini sontak saja menuai sorotan publik. Beragam komentar pujian dilontarkan warganet kepada Prabowo.
"Benar kata Rocky Gerung. Pak Prabowo paham tentang global security. Ini bukti wawasan beliau keren," komentar warganet.
Baca Juga: Masinton PDIP Murka di Rapat DPR Soal Putusan MK Loloskan Gibran, Mikrofon Mendadak Mati
"Gue salut sama Pak Prabowo. Setiap penjelasan dari pertanyaan selalu mengaitkan kualitas pejuang dan anak muda Indonesia," timpal warganet lain.
"Aku nangis lihat Pak Prabowo sebegitu tulusnya buat Indonesia," imbuh lainnya.
"Baru kali ini suka dengan capres tapi tidak melihat partainya. Hanya karena melihat idealismenya," komentar warganet lainnya lagi.
Berita Terkait
-
Orang Dekat Prabowo Sebut Kenaikan PPN 12% Bakal Ditunda
-
Nyoblos di TPS 008 Bojong Koneng, Pesan Menohok Prabowo soal Menang-Kalah di Pilkada
-
Balik ke Hambalang Usai Nyoblos, Prabowo Ikut Pantau Quick Count Pilkada
-
Ditanya Awak Media Presiden Nyoblos Siapa, Prabowo Jawab Begini
-
Saat Kecepatan Marc Marquez Tak Mampu Membuatnya Setajir Presiden Prabowo, Nilai Aset Cuma Segini
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
MIND ID Siap Guyur Investasi Rp267 Triliun Hingga 2029
-
Orang Dekat Prabowo Sebut Kenaikan PPN 12% Bakal Ditunda
-
Israel-Hizbullah Gencatan Senjata, Warga Palestina Makin Terancam
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak