BeritaHits.id - Ary Setiady didapuk sebagai pemilik iPhone 15 pertama di Indonesia. Setelah namanya menjadi perbincangan usai dituding punya banyak utang, akhirnya Ary membayar lunas semua utang miliknya.
Nama Ary Setiady menjadi sorotan saat dirinya membeli iPhone 15 Pro Max berkapasitas 256 GB berwarna Blue Titanium di layanan Blibli usai mengikuti program pre order beberapa waktu yang lalu.
Setelah penantian panjang, akhirnya Ary Setiady berhasil mendapat iPhone 15 yang ia pesan ini. Dikenal sebagai fanboy Apple, dirinya lalu diklaim sebagai pemilik iPhone 15 pertama di Indonesia.
Sayangnya, momen kebahagiaan Ary Setiady ini harus rusak ketika seorang netizen dengan akun @mrreessaa mengungkap jika pria tersebut memiliki utang sebesar Rp 7 juta.
Baca Juga: Mampu Beli, Pemilik Pertama iPhone 15 di Indonesia Malah Ditagih Teman Bayar Utang
"Bayar utang dulu minimal, utang cuma Rp 7 jutaan gak mau dibayar. Beli iPhone 15 bisa wkwkwk Ry Ary" tulis netizen ini.
Pengakuan @mrreessaa ini langsung saja menjadi sorotan publik. Tak lama berselang, seorang netizen dengan akun @joy_vixhaka juga ikut meninggalkan komentar dan menyebut jika Ary Setiady juga memiliki utang yang harus dibayar.
"Lah samaan bang, ke gue sih masih Rp 500 ribu ini hahaha" tulisnya.
Dalam waktu singkat, kericuhan terkait pemilik iPhone 15 pertama di Indonesia yang punya utang ini langsung terjadi. Berbagai hujatan diberikan untuk Ary Setiady.
Namun, berdasarkan Insta Story di akun @mrreessaa, Ary Setiady telah menjalin komunikasi dengannya. Tidak hanya itu, seluruh utangnya kini sudah ia bayar lunas.
Baca Juga: Jadi Pemilik iPhone 15 Pertama di Indonesia, Pria Malah Kena Spill Karena Belum Bayar Utang
"Teman-teman jadi ramai banget ya, kita cukupkan aja ya. Yang bersangkutan sudah berkomunikasi dengan saya. Semoga bisa jadi pembelajaran untuk kita semua ya, khususnya saya pribadi juga. Yang bersangkutan sudah melunaskan kewajibannya ya" tulis akun ini.
Meskipun akun @mrreessaa mengaku jika semua utang sudah dibayar lunas oleh pemilik iPhone 15 pertama di Indonesia ini, masih belum diketahui dengan pasti mengenai nasib pemilik akun @joy_vixhaka.
Berita Terkait
-
Alasan KUR Tidak Masuk Program Penghapusan Utang UMKM, Pengamat Soroti Tantangannya
-
Kategori UMKM yang Tak Bisa Ajukan Penghapusan Utang dari Pemerintah
-
Pakar Keuangan Soroti Penghapusan Utang UMKM, Perlu Ada Batasan dan Antisipasi Moral Hazard
-
Penghapusan Utang UMKM Masalah Kompleks, Pakar Minta Pemerintah Cermat Agar Tepat Sasaran
-
Jangan Salah Kaprah! Hapus Kredit Macet UMKM Hanya untuk yang Sudah Masuk Daftar
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak