Scroll untuk membaca artikel
Agatha Vidya Nariswari | Dita Alvinasari
Minggu, 05 November 2023 | 13:56 WIB
Bakal Calon Presiden (Bakal Calon Presiden (Bacapres) dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan menghadiri Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina di silang barat kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Minggu (5/11/2023). [Suara.com/Fakhri Fuadi Muflih]

BeritaHits.id - Calon presiden usungan Koalisi Perubahan, Anies Baswedan mengikuti Aksi Bela Palestina yang digelar di kawasan Monas, Jakarta pada Minggu (5/11/2023).

Mengenakan kemeja putih, syal bergambar bendera Indonesia dan Palestina, serta peci hitam, Anies juga turut berorasi di depan ribuan peserta yang hadir dalam Aksi Bela Palestina.

Dengan berapi-api, mantan Gubernur DKI Jakarta itu melontarkan takbir serta menyerukan pembebasan Palestina dari jajahan Israel yang kini semakin membabi-buta mengirimkan serangan.

"Allahuakbar! Allahuakbar! Allahuakbar! Saya ingin ajarkan tambahan yel 'Free Free Palestine'," kata Anies diikuti teriakan para peserta yang ada di Monas.

Baca Juga: Puji Menko Muhadjir Fasih Bersholawat Saat Aksi Bela Palestina, Din Syamsudin: Jangan-jangan Menag Gus Yaqut Kalah

Ia meminta agar momen tersebut direkam oleh para hadirin yang ikut menyuarakan pembebesan Palestina.

"Biarkan suara rakyat yang mewarnai dunia bukan suara dari mikrofon ini. Rekam dengan kamera Anda semua," lanjut Anies.

Tak berhenti di situ, Anies dengan semangat berkobar terus melanjutkan orasinya.

"Saudara-saudara sekalian. Kita mengirimkan pesan ini bukan untuk kita. Kita ingin dunia dengar dari Tanah Indonesia kita mengatakan penolakan kepada penjajah," teriak Anies.

"Hei hei ho ho. Occupation no more! Hei hei ho ho. Occupation no more! Occupation no more!" imbuhnya.

Baca Juga: Menteri Keuangan Israel: Kami Akan Kendalikan Gaza Setelah Perang

Momen orasi yang dilakukan oleh salah satu calon presiden yang akan maju di Pilpres 2024 ini sontak saja menyita perhatian dari publik.

Dikutip dari kolom unggahan akun X @/ILCTalkshow, tampak warganet yang mengaku merasa merinding mendengar yel-yel yang digelorakan oleh Anies.

"Merinding we anjir. MasyaAllah. Getaran itu ada. Free Palestine," komentar warganet.

"Merinding dengarnya. Pak Anies membuka mata batin masyarakat Indonesia kepada saudara kita di Palestina terwakili," timpal warganet lain.

"Merinding sampai berkaca-kaca," imbuh lainnya.

"Orasi Pak Anies sangat menggetarkan. MasyaAllah," ujar warganet lain.

"Anies menggetarkan dunia. Allahuakbar," komentar warganet lainnya lagi.

Load More