BeritaHits.id - Momen Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri dimintai tanda tangan oleh dua bocah laki-laki viral di media sosial. Salah satu bocah tersebut diketahui merupakan anak dari kader PDIP.
Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @/argowahyujati pada Minggu (5/11/2023). "Ibu Bangsa, sehat selalu Ibu. Pejah gesang nderek Bu Mega! Merdeka," tulis pengunggah video dikutip, Senin (6/11/2023).
Melalui video berdurasi satu menit delapan detik tersebut, terlihat anak berkaus putih dengan gambar Ganjar Pranowo tampak berdiri di depan Megawati. Terlihat juga bocah laki-laki berkemeja merah.
Kedua bocah itu rupanya ingin meminta tanda tangan dari pentolan partai berlambang banteng moncong putih tersebut. Si bocah berkaus putih langsung memposisikan diri membelakangi Megawati. Namun, putri dari Presiden Pertama RI itu langsung membalik badan si anak.
Baca Juga: Djarot PDIP: MK Dikebiri Demi Syahwat Kekuasaan Dan Cinta Terhadap Keponakan
"Jangan di belakang dong, masa di belakang," kata Megawati.
Sambil memberikan tanda tangan di bagian bawah kerah kaus bocah tersebut, Megawati terdengar memberikan nasihat kepada anak laki-laki tersebut.
"Yang pintar tapi. Kalau ketemu lagi, terus enggak naik kelas, saya enggak mau ketemu," kata Megawati.
Sementara itu, Megawati juga memberingan wejangan serupa kepada anak berbaju merah yang meminta tanda tangan kepada dirinya.
"Ini juga pintar lho. Soalnya Indonesia perlu orang pintar," ujar Megawati kepada bocah berbaju merah.
Baca Juga: Jelang Putusan MKMK, Hasto PDIP: Tak Boleh Konstitusi Dikorbankan Untuk Kepentingan Keluarga
Momen ini sontak menyita perhatian dari warganet. Beragam komentar dilontarkan warganet saat melihat momen ini.
"Terlihat sifatnya memang tegas," komentar warganet.
"Keren sekali. Ibu Megawati Soekarnoputri adalah wanita terhebat sepanjang sejarah Republik Indonesia," timpal warganet lain.
"Terlihat seorang ibu yang melihat anak-anaknya," imbuh lainnya.
"Baik banget Ibu Mega. Salam kenal ya Bu," ujar warganet lain.
"Ooo bukan cuma Lionel Messi, Ibu Megawati Soekarnoputri juga diminta tanda tangan oleh anak-anak," komentar warganet lainnya lagi.
Berita Terkait
-
PDIP: Kami Sayang Jokowi, Tapi...
-
Kader PDIP Tetap di Kabinet Jokowi, Hasto: Rakyat Tahu Mana yang Baik
-
Pastikan Status Gibran Tidak di Bendera Merah Lagi, Hasto PDIP: Dia Sudah Dikuningkan Golkar
-
Seberharga Itukah Gibran sampai PDIP Pikir-pikir Pecat Anak Jokowi?
-
Dukung Gibran sebagai Cawapres, Nikita Mirzani Sindir PDIP: Bisa Enggak Sih Anteng Aja?
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!