Scroll untuk membaca artikel
Farah Nabilla | Dita Alvinasari
Rabu, 08 November 2023 | 19:15 WIB
Aparat kepolisian saat mendatangi TKP tewasnya mahasiswi FKH Unair di dalam mobil di halaman apartemen Jalan H. Anwar Hamzah Desa Tambak Oso, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (5/11/2023). (ANTARA/HO-ADS)

BeritaHits.id - Kasat Reskrim Polresta Sidoarjo Kompol Tiksnarto Andaru Rahutomo mengungkap fakta baru soal kasus kematian CA (21), seorang mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) Universitas Airlangga (Unair).

Kompol Andaru menyebutkan jika CA membeli gas helium dan selang melalui marketplace. Diketahui, kedua barang tersebut ditemukan oleh pihak kepolisian dengan kondisi selang menyambungkan gas helium ke kantong plastik yang membungkus kepala CA.

Ia memapaparkan jika CA memesan gas helium dan selang melalui marketplace pada Rabu (1/11/2023). Selang dua hari, kedua barang tersebut sampai ke tangan korban.

"Setelah kami lakukan penyelidikan, gas helium dan selang didapatkan dari pembelian melalui marketplace," terang Kompol Andaru dikutip dari kanal YouTube Official iNews, Rabu (8/11/2023).

Baca Juga: Sebelum Meninggal, Fungsi Ginjal Shena Malsiana X Factor Indonesia Menurun Drastis

"Jadi korban sendiri yang membeli gas helium dan selang pada tanggal 1 November. Kemudian dikirimkan ke yang bersangkutan, kepada korban sampai pada tanggal 3 November," lanjutnya.

Kendati telah melakukan sejumlah penyelidikan dan muncul adanya dugaan tindak bunuh diri, pihak kepolisian belum bisa menyimpulkan penyebab CA meninggal dunia.

"Alangkah baiknya kita mengambil kesimpulan setelah adanya hasil forensik dari kedokteran forensik yang masih kita tunggu juga hasilnya seperti apa," terang Kompol Andaru.

Sebagai informasi, mahasiswi Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) Universitas Airlangga (Unair) berinisial CA ditemukan tewas dalam mobil yang terparkir di halaman apartemen tak berpenghuni pada Minggu (5/11/2023).

Kasat Reskrim Polresta Sidoarjo, Kompol Tiksnarto Andaru Rahutomo, membeberkan bahwa CA pertama kali ditemukan oleh salah seorang petugas keamanan.

Baca Juga: Isak Tangis Keluarga di Pemakaman Shena Malsiana: Sudah Nggak Sakit dan Nggak Ngeluh Lagi

Catatan Redaksi:

Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.

Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.

Load More