BeritaHits.id - Viral di media sosial, video pengakuan seorang pria yang mendapatkan kiriman 60 iPhone 15 ke rumahnya. Pria jujur ini pun mengembalikan semua HP salah kirim tersebut ke Apple.
Kisah ini bermula dari pria 25 tahun pemilik akun TikTok @legends_gio yang tak menyangka dirinya mendapatkan kiriman 60 iPhone 15 terbaru dari Apple.
Awalnya pria jujur ini membeli empat buah unit iPhone 15 Pro Max yang baru diluncurkan pada Oktober 2023 kemarin.
Kala itu ia membeli sebuah iPhone 15 Pro max varian 1 TB untuk dirinya, sedangkan tiga lainnya varian 256 GB yang akan diberikan kepada karyawan di rumah.
Pria yang berprofesi sebagai TikTokers ini memesan smartphone tersebut pada September 2023. Apple mengirimkan iPhone tersebut sampai di rumahnya pada 11 November 2023.
Namun barang yang tiba di rumah tidak sesuai pesanan, ia hanya menerima satu unit iPhone 15 Pro Max varian 1 TB tidak beserta tiga lainnya.
"Saya terima pesan bahwa iPhone yang dipesan akan tiba hari ini tapi saya hanya menerima seunit iPhone 15 Pro Max 1TB. Tapi saya tidak menerima tiga varian 256 GB yang saya pesan," ungkap pria tersebut.
Tak berselang lama, datang kembali kurir yang membawa tiga kota besar kardus ke rumahnya. Setelah dibuka, terkejutlah ia mendapati isinya.
Ternyata dalam satu kardus besar tersebut berisikan 20 kotak iPhone 15 Pro Max varian 256 GB. Sehingga totalnya ada 60 unit.
Baca Juga: Viral Seserahan 2 iPhone 15 Pro Max Lengkap dengan Struk Pembelian, Disengaja?
Pria jujur ini pun mengecek kembali kiriman tersebut karena sempat berpikir jika semua iPhone tersebut palsu.
Namun dipastikan jika semua perangkat ini dikirimkan oleh Apple. Karena itu 60 iPhone 15 dalam kotak tersebut adalah produk asli.
Ia sempat bingung lantaran hanya membayar empat iPhone 15 yang dipesannya, namun Apple salah kirim sampai sebanyak ini.
Sebagai pria jujur, TikTokers ini pun mengembalikan semua iPhone 15 tersebut kepada Apple dan menjelaskan apa yang terjadi.
Pria ini mengklaim jika pihak Apple berterima kasih atas kejujurannya, mereka juga meminta maaf karena telah merepotkan.
Sebagai gantinya, Apple memberikan hadiah dengan menggratiskan empat unit iPhone 15 yang sudah dipesannya secara cuma-cuma.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!