BeritaHits.id - Sebuah rekaman video memperlihatkan Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD sedang asyik berjoget.
Video tersebut, disebut-sebut sebagai bentuk ceremony Mahfud MD yang senang melihat FPI telah dibubarkan.
Kemudian, video itu diunggah oleh pemilik akun Facebook Siti Masruroh yang kemudian dibagikan oleh akun Facebook Ian Oppo Sisi Sih, disertai klaim yang mengaitkan video itu dengan pembubaran FPI.
"Abis bubarin FPI kita joget gaeesss," tulis keterangan unggahan tersebut pada Rabu (6/1/2021).
Baca Juga: Serahkan Nama Calon Kapolri ke Presiden, Mahfud MD: Semuanya Bintang 3
Unggahan Oppo Sisi Sih itu pun telah ditanggapi sebanyak 47 komentar dan telah dibagikan 11 kali oleh pengguna Facebok lainnya.
Lantas, benarkah klaim tersebut?
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, rekaman tersebut merupakan video yang sudah ada sejak tahun 2014 lalu dan tidak terkait dengan pembubaran FPI.
Padahal saat video itu dibuat, Mahfud MD belum menjabat sebagai Menko Polhukam, dan secara de jure FPI telah bubar sebagai ormas sejak 21 Juni 2019.
Sebagai ormas FPI tetap melakukan aktivitas yang melanggar ketertiban dan keamanan serta bertentangan hukum. Maka pemerintah melalui Menko Polhukam Mahfud MD mengumumkan melarang kegiatan yang mengatasnamakan organisasi FPI. Pengumuman ini disampaikan Mahfud MD, di Kantor Kemenkopolhukam, Jakarta Pusat, Rabu (30/12/2020).
Baca Juga: Mahfud MD Serahkan Nama Calon Kapolri ke Jokowi
Diketahui video tersebut berasal dari kanal Youtube Ai Siti Hafsyiah yang berjudul “Mahfud MD Goyang I Like Dangdut” diunggah pada 20 November 2014.
Video itu dibuat dalam rangka Mahfud MD mengikuti tantangan joget “I Like Dangdut” yang diadakan oleh stasiun televisi Ind*siar dan mengapresiasi program tersebut karena memiliki misi khusus untuk pendidikan Indonesia.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan sebelumnya, klaim yang menyebut Mahfud MD asyik berjoget karena pembubaran FPI adalah hoaks, karena tidak sesuai fakta.
Klaim tersebut masuk dalam kategori konten yang salah.
Berita Terkait
-
Lagi Tren Joget THR: Apakah Terinspirasi dari Tarian Yahudi?
-
Viral Denny Landzaat Fasih Bahasa Indonesia di Maluku, Shin Tae-yong Kena Sindir
-
CEK FAKTA: Kagum dengan Islam, Kim Jong Un Kunjungi Indonesia
-
Viral, Apakah Ada Doa Mengusir Tamu Agar Cepat Pulang?
-
CEK FAKTA: Pagar Laut dari Bambu Diganti Beton
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak