BeritaHits.id - Beredar di media sosial, sebuah video yang diklaim merekam situasi pesawat Sriwijaya Air SJ-\182 sesaat sebelum jatuh di perairan Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1/2021).
Video yang viral di TikTok tersebut salah satunya dibagikan oleh pemilik akun @barnabasccoll, Senin (11/1/2021).
Dalam video itu, terekam kepanikan dalam sebuah pesawat yang tidak sedang berjalan mulus. Terdengar di sana orang-orang berteriak menyerukan nama Allah, "Allahu Akbar".
Tidak lama berselang, layar menjadi hitam dan terdengar suara menggelegar.
Baca Juga: Mesin Menyala di 250 Kaki, KNKT: Pesawat SJ 182 Tak Meledak saat Bentur Air
Video tersebut kini telah ditayangkan sebanyak 18,8 juta kali, disukai hampir 1 juta orang, dan menuai sekitar 15,4 komentar.
Berikut narasi yang disertakan:
Dalam video:
"DETIK-DETIK DI DALAM PESAWAT SEBELUM MELEDAK".
Caption pengunggah:
"Detik-detik di dalam pesawat sebelum meledak dan jatuh
#pesawatjatuh #pesawatsriwijaya #sriwijayaarisj182".
Lantas benarkah klaim tersebut?
Baca Juga: Menhub Instruksikan Asuransi Korban Sriwijaya Air Harus Cepat Diberikan
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Suara.com pada Selasa (12/11/2021), video itu ternyata bukan merekam situasi pesawat Sriwijaya Air SJ-182 jatuh.
Faktanya, video itu merekam situasi pesawat Etihad Airways rute Abu Dhabi-Jakarta yang mengalami turbulensi.
Penelusuran dilakukan dengan mengunggah tangkapan layar foto dari video tersebut melalui situs Yandex.
Setelah ditelurusi, ada video serupa pernah diunggah ke sejumlah kanal YouTube. Salah satunya adalah saluran CBSN pada 5 Mei 2016 dengan judul "Severe flight turbulence causes injuries".
Dalam keterangannya, tertulis rekaman itu menampilkan suasana Etihad Airways yang terbang dari Abu Dhabi menuju Indonesia.
- 1
- 2
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!