BeritaHits.id - Gus Mis menantang PKS yang selalu menyindir Mensos Risma untuk melahirkan kader yang jauh lebih berprestasi dari mantan wali kota Surabaya itu. Hal ini ia sampaikan usai membaca sindiran dari salah satu petinggi PKS terkait gelagat Mensos Risma yang rajin menemui pengemis dan pemulung di Jakarta.
Lewat akun Twitternya, Gus Mis memperlihatkan sebuah judul berita tentang PKS yang menyindir Risma. Disebutkan pula oleh salah satu petinggi PKS bahwa rakyat Surabaya banyak yang tinggal di kolong Jembatan.
Gus Mis lantas memberikan pernyataan terkait apa yang disampaikan oleh PKS tersebut. Ia menyebut rakyat Surabaya akan tersinggung mendengar pernyataan PKS.
"Komentar ini pasti banyak menyakiti warga Surabaya," tulis Gus Mis dalam sebuah cuitan.
Ia lantas menantang PKS untuk menelurkan kader-kader berprestasi. Ia berharap PKS mampu memberikan contoh kepala daerah yang prestasinya melebihi Mensos Risma.
"Saya ingin melihat pemerintah daerah (Gubernur, Bupati, dan Wali kota) kader PKS yang prestasinya bisa melampaui Bu Risma di Surabaya. Ditunggu ya," sambungnya.
Melihat cuitan tersebut, warganet memberikan beragam komentar. Ada yang membenarkan pernyataan PKS, ada pula yang sepakat dengan pernyataan Gus Mis.
"Saya orang Surabaya, memang benar ini. Kalo kita ke tol Dupak itu banyak rumah-rumah tempel disana," tulis warganet dengan akun @Afree661*****
"Heran gimana partai dengan klaim partai Islam bisa besar kalau terusan tebar kesan 'benci' terhadap orang lain gini," tulis warganet dengan akun @Jennifer_
Baca Juga: Bela Blusukan Risma, Gus Mis: Fadli Zon dan Rocky Gerung Tak Bisa Dipercaya
"Di jogja tempat saya juga banyak tuh gelandangan yang di kolong jembatan, di Semarang juga, di Medan, di Banjarmasin, ditunggu blusukannya ke semua daerah kerja mensos," tulis akun @priyayi_*****
"Bandingkan saja Suraabaya dengan Kota Depok yang puluhan tahun wali kotanya dari PKS. Monggo," tulis warganet dengan akun @Masm***
Berita Terkait
-
Refly Harun: Jika Aksi Risma Settingan, Karier Politiknya akan Stop Sendiri
-
Tuduh Risma Blusukan Settingan, Laporan Gus Yasin Ditolak Polda Metro Jaya
-
Politikus PAN Soal Risma: Citranya Sudah Terbangun Sebelum Injak Jakarta
-
Politikus PAN: Bu Risma Sudah Selesai Kalau Bicara Tenar-tenaran
-
Risma Dilaporkan Gegara Dituduh Blusukan Bohongan, Tapi Ditolak Polisi
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!