BeritaHits.id - Beredar sebuah rekaman video yang diklaim sebagai Cockpit Voice Recorder (CVR), berisi percakapan Pilot dan Co Pilot Sriwijaya Air SJ182 sebelum jatuh di perairan Kepulauan Seribu.
Video tersebut kemudian dibagikan oleh pemilik akun TikTok bernama @monocolusjunior, hingga viral di media sosial tersebut.
"Percakapan pilot SJ182," tulis keterangan di unggahan tersebut.
Dalam video itu, tampak pula akun @monocolusjunior membubuhkan transkrip dari percakapan antara Pilot dan Co Pliot.
Baca Juga: Anggota TNI Serda Lili Nangis di Kantor Polisi, Ini Kisah Sedih di Baliknya
Keterangan lain yang diberikan akun tersebut adalah tulisan “Pesawat Sriwijaya Air SJ182, S: Sabtu, J: Januari, 18:2, Sabtu 9 Januari”.
Lantas benarkah rekaman itu berisi Cockpit Voice Recorder (CVR) pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang jatuh?
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- Jaringan Suara.com, video itu bukanlah CVR dari pesawat Sriwijaya Air SJ182.
Faktanya, transkrip video tersebut merupakan rekaman dari black box pesawat Adam Air KI 574 yang jatuh pada 1 Januari 2007 di Perairan Majene, Sulawesi Barat.
Baca Juga: Tiga Korban Sriwijaya Air Teridentifikasi: Fadly, Khasanah, Asy Habul Yamin
Kemudian rekaman itu diunggah oleh kanal Youtube ParahAir pada 2 Agustus 2008 dengan judul “ASLI-Rekaman Black Box Adam Air Flight 574”.
Meski begitu, transkrip video percakapan yang beredar dengan klaim milik Adam Air KI574 sempat menjadi perbincangan hangat pada masanya.
Lantaran video itu disebut tidak asli oleh sejumlah penjabat, seperti Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) dan Menteri Perhubungan saat itu.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan sebelumnya, dapat disimpulkan bahwa klaim yang beredar di media sosial soal rekaman Cockpit Voice Recorder (CVR) pesawat Sriwijaya Air SJ182 adalah hoaks.
Klaim tersebut masuk dalam kategori konten yang salah.
Berita Terkait
-
Sadbor Joget Hibur Napi di Penjara, Kampungnya yang Sepi Jadi Omongan
-
Link Kirim Pesan Rahasia Lewat Lagu dengan Send The Song, Gimana Caranya?
-
Dikira Begal Gegara Bawa Parang, Pria Ini Ternyata Tawarkan Ikan Gurami
-
Dari Jokes Internal hingga Bantu Cegah Bunuh Diri, Kisah Inspiratif Lutfi Afansyah si Konten Kreator
-
Cek Fakta: Timnas Indonesia U-15 Juara Piala Dunia 2024
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak