BeritaHits.id - Ulama Besar Indonesia Syekh Ali Jaber dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Yarsi Cempaka Putih, Jakarta Pusat, hari ini.
Pakar pendidikan Arief Rachman turut mengungkapkan kesedihannya atas meninggalnya menantunya tersebut.
Hal itu ia sampaikan dalam wawancaranya dengan TV One, yang kemudian diunggah oleh kanal YouTube TV One pada Kamis (14/1/2021).
"Yang terakhir kami berhubungan dengan Syekh Ali Jaber lewat telepon. Dan kami memberitahukan supaya beliau selalu tegar, dan kami semua mendoakan Syekh Ali Jaber dipanjangkan umur, tetapi kalau Allah memang sudah memberikan keputusan berbeda maka kita semuanya hanya bisa memberikan kesabaran dengan mengucapkan Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un," ujar Arief Rachman.
Baca Juga: Istri Cemburu, Syekh Ali Jaber Rela Tak Pegang HP Selama 2 Tahun
Dia juga turut meminta maaf mewakili Syekh Ali Jaber dan keluarga bila menantunya tersebut pernah melakukan kesalahan.
"Saya mohon maaf atas nama keluarga kalau beliau ada kekurangan, ada kekhilafan, mohon maaf lahir dan batin. Itulah yang bisa saya sampaikan," ucapnya.
Arief Rachman menjelaskan bahwa dokter sempat memberi pernafasan buatan untuk Syekh Ali Jaber. Usai diberikan, kondisi Syekh Ali Jaber kemudian membaik dan mampu bertahan untuk beberapa hari.
Namun hari ini, Syekh Ali Jaber dikabarakan meninggal dunia pukul 08.30 WIB.
"Namun, hari ini kami semuanya sudah harus mengikhlaskan beliau untuk kembali ke haribaan Allah SWT," imbuhnya.
Baca Juga: Foto Lubang Kubur Syekh Ali Jaber di Pesantren Daarul Quran Cipondoh
Arief Rachman menuturkan selama dirawat Syekh Ali Jaber tak banyak mengeluh.
Berita Terkait
-
Penghapusan Jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA, Pakar Pendidikan Nilai Banyak Sekolah Tidak Siap
-
Syekh Ali Jaber Bocorkan Amalan Ringan Sambil Tunggu Azan Subuh, Lebih Moncer dari Baca Al Quran
-
Ini Empat Amalan Istimewa di Hari Jumat, Syekh Ali Jaber: Doa Tidak Akan Ditolak!
-
CEK FAKTA: Kabar Tokoh Pendidikan Prof Arief Rachman Wafat
-
Irish Bella Masih Sering Lapar Mata Saat Buka Puasa, Nasihat Mendiang Syekh Ali Jaber Patut Diingat
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak