Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Nur Khotimah
Sabtu, 23 Januari 2021 | 15:14 WIB
Tragedi sandal tertukar pas salat jumat, pria ini kesal dapat ganti sepatu cewek. (TikTok/@panggilajacibong)

BeritaHits.id - Video pria curhat sandalnya tertukar viral di TikTok. Tragedi sandal yang tertukar ini terjadi usai sang pengunggah video TikTok salat Jumat di masjid. Ngenesnya lagi, sandal yang tertukar dengan miliknya adalah sandal cewek. Sontak saja video sandal tertukar ini langsung mencuri perhatian warganet.

Detik-detik sandal tertukar

Rizky Wahyudi berangkat ke masjid untuk menunaikan salat Jumat. Ia tak menyangka peristiwa ajaib akan menghiasi siangnya kala itu. Lewat akun TikTok @panggilajacibong, Rizky berkisah kalau sandal Eiger miliknya tertukar usai salat Jumat.

"Buat yang nuker sandal eiger gue pas jumatan, dapat tukerannya kayak gini (emoji menangis)," tulis Rizky di caption video TikTok miliknya yang diunggah pada Jumat (22/1/2021).

Baca Juga: Makan Siang di Mi Ayam Mbak Bule yang Viral, Ada Pandemi tapi Never Give Up

Ternyata bukan sandal jepit biasa atau sandal-sandal yang lain, Rizky a.k.a Cibong mendapati sandalnya tertukar dengan sandal cewek.

Video ini jelas mencuri perhatian warganet usai masuk dalam FYP (For You Page) TikTok. Baru satu hari diunggah, video curhatan Rizky sudah ditonton lebih dari 4 juta kali.

Belasan ribu komentar ditulis oleh warganet untuk menanggapi kejadian yang baru saja dialami oleh Rizky. Ada yang menuliskan komentar kocak, ada juga warganet yang balik membagikan cerita hampir serupa.

"Pas berangkat wahyudi, pas pulang jadi wahyuni (emoji tertawa)," goda seorang warganet.

"Perginya Yudi, pulangnya Yuni..Ehh nama kita samaan jadinya," tutur yang lain.

Baca Juga: Viral Es Jeruk Pinggir Jalan Harganya Setara Tiga Nasi Padang, Pembeli Syok

"Buat yang tadi sholat satu masjid sama gue, balikin sendal gue anjimmmm, itu baru beli kemarin (emoji menangis)," kata warganet yang mengalami kejadian serupa.

"Wkwk pacar aku juga gitu, sakit banget hati aku. Jadi sandal gia kan udah aku cuci bersih, pas dia selesai sholat jumat kok sendalnya gak ada," ujar lainnya.

"Sendal eiger gue juga ilang, gue kalo daerah situ sering liatin sendal orang jadinya," pungkas yang lain.

"Pas pergi Saipul pas pulang jadi Nurul," tulis pengguna TikTok yang lain.

Load More