BeritaHits.id - Eks Wasekjen MUI Tengku Zulkarnain menduga kasus siswi di Padang dipaksa mengenakan jilbab merupakan pengalihan isu kasus suap bansos Covid-19 yang melibatkan seseorang yang disebut madam.
Melalui akun Twitter miliknya @ustadtengkuzul, Tengku Zul mengutip pemberitaan salah satu media online yang mewartakan alumni sekolah di Padang membantah jika para siswi nonmuslim dipaksa berjilbab.
Tengku Zul merasa aneh dengan adanya perbedaan fakta di lapangan tersebut. Padahal, kasus tersebut sudah ramai menjadi perbincangan publik.
"Pengakuan alumni SMKN II Padang, Rina nonmuslim tidak pernah dipaksa berhijab. Nah, kenapa geger isunya dipaksa?" kata Tengku Zul seperti dikutip Suara.com, Selasa (26/1/2021).
Baca Juga: Soal Aturan Wajib Berjilbab, MUI Sumbar: Begitu Gampang Tuduh Intoleran
Tengku Zul mengajak publik untuk tetap waspada. Ia mengendus adanya upaya pengalihan isu kasus suap bansos Covid-19.
Dari perkembangan kasus tersebut, belakangan disebut ada oknum yang disebut madam terlibat dalam lingkaran suap bansos Covid-19.
Tengku Zul menduga, kasus siswi dipaksa berjilbab sengaja untuk mengaburkan kasus tersebut.
"Waspadai pengalihan isu maling bansos, madam!" ungkapnya.
Tengku Zul meminta publik tetap fokus mengawal kasus tersebut agar para pelaku bisa diusut tuntas.
Baca Juga: Buntut Pemaksaan Pakai Jilbab, Disdik Sumbar Bakal Revisi Kebijakan Sekolah
"Tetap fokus pada maling bansos, usut tuntas, madam! Ok?" tukasnya.
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Eks Manchester United Sentil Mertua Arhan: Bicara Mafia Tapi Gaji Saya Belum Dibayar!
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
7 Makanan Khas Indonesia di Peringkat 50 Street Food Terbaik Dunia Versi TasteAtlas, Ingin Mencoba?
-
Eduardo Almeida Dukung Peningkatan Kualitas Sepak Bola Indonesia, Mengapa?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak