BeritaHits.id - Eks Wakil Sekjen MUI Tengku Zulkarnain atau Tengku Zul kembali bercerita tentang kehidupan setelah kematian. Ia menyebut kelak di surga memiliki 70 kamar yang dilengkapi dengan kasur dan tiap kasuri diisi oleh seorang bidadari.
Hal itu disampaikan oleh Tengku Zul dikutip dari video YouTube Hadits Tv berjudul 'Sedikitpun Dia Tidak Menyesal'.
Di hadapan para jemaah, Tengku Zul mengingatkan agar berhai-hati selama hidup dan menjaga diri selama di dunia.
Sebab, setelah seseorang meninggal dunia maka akan diberikan berbagai kesenangan, salah satunya bertemu bidadari.
Baca Juga: Tak Sepakat Dana Wakaf Dipakai Pemerintah, Tengku Zul: Dikelola Umat Saja
"Orang beriman minta apa saja di surga pasti dikasih. Jadi, barangsiapa mengorbankan kemauannya demi memathui kemauan Allah di dunia, maka di akhirat nanti semua kemauannya dipenuhi Allah," kata Tengku Zul dikutip dari Hops.id -- jaringan Suara.com, Jumat (29/1/2021).
Ia bercerita, kelak di surga yang diperuntukkan bagi seorang yang paling miskin akan diberikan sebuah istana yang terdiri dari 70 pintu.
Tiap kamar diisi dengan sebuah kasur dan ada seorang bidadari berada di dalam kamar tersebut.
"Orang paling miskin di akhirat istananya terdiri dari 70 pintu, tiap pintu terdiri dari 70 kamar, tiap kamar terdiri dari 70 tempat tidur. Setiap tempat tidur ditunggu satu bidadari. Jadi, orang paling miskin di akhirat bidadarinya 4.900," ungkapnya.
Menurut Tengku Zul, selama ini banyak kaum Muslim yang salah memahami jumlah bidadari di surga. Ia meyakini, jumlah bidadari bukanlah 72, melainkan mencapai 4.900 bidadari.
Baca Juga: Ferdinand Pinta Natalius Pigai dan Tengku Zul Tak Picu Permusuhan Antarsuku
"72 bidadari untuk apa? 4.900 bidadari itu untuk yang paling miskin!" tegas Tengku Zul.
Bahkan, menurutnya seorang Muslim juga bisa mendapatkan istana yang lebih besar dengan jumlah bidadari yang lebih banyak lagi.
Tak tanggung, ada jutaan bidadari yang akan diberikan untuk seorang Muslim.
Jutaan bidadari tersebut hanya diperuntukkan bagi seorang Muslim yang mati dalam keadaan syahid.
"Kalau istana yang besar terdiri dari seibu pintu, tiap pintu terdiri dari seribu kamar. Tiap kamar terdiri dari seribu tempat diur dan ditunggu sama bidadari. Jadi sejuta bidadarinya. Kalau mati syahid 2,5 juta bidadarinya, jangan main-main," tukasnya.
Simak video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Pilkada Ciamis Berduka, Calon Wabup Yana D Putra Tutup Usia
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Sebut Jumlah Penduduk Muslim di Jawa Tengah Capai 97 Juta Jiwa, Benarkah?
-
Kabar Duka, Komedian Sung Yong Meninggal Dunia
-
Dari Rp 3 Juta Hingga Puluhan Juta, Segini Tarif Manggung Sabyan Gambus Saat Panen Job
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak