BeritaHits.id - Permadi Arya atau dikenal dengan nama Abu Janda tengah menjadi perbincangan publik. Kolom pekerjaan Abu Janda dalam laporan disorot.
Sejumlah pihak bertanya-tanya soal profesi Abu Janda sebelum mulai aktif di media sosial.
Rupanya, Abu Janda pernah mengungkapkan secara tidak langsung terkait profesinya itu.
Hal ini terlihat dalam video yang diunggah pada 15 Desember 2017 di kanal Youtube TV One. Video tersebut berjudul 'Full Wawancara Abu Janda al-Boliwudi – E-Talkshow'.
Baca Juga: Abu Janda Dipanggil Bareskrim Terkait Cuitan 'Islam Arogan' Besok Senin
Dalam acara tersebut, Abu Janda mengungkapkan bahwa dirinya berprofesi sebagai karyawan di suatu perusahaan Jepang sebelum aktif di media sosial.
"Jadi tadinya saya enggak full time di sini (bermain media sosial). Saya sebelumnya bekerja di perusahaan Jepang," ujar Abu Janda, dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Minggu (31/1/2021).
Rupanya, dirinya saat bekerja di perusahaan Jepang tersebut membuat akun media sosial bernama Abu Janda.
Namun gara-gara terlalu sering aktif di media sosial, akhirnya atasan yang ada di perusahaan mengetahui hal tersebut.
"Saya tadinya kerja di perusahaan Jepang. Lalu ketika akun Abu Janda—tokoh fiksi yang saya perankan ini mulai populer, ketahuan sama bos saya yang orang Jepang itu. Terus waktu itu dia nanya, mau pilih karier kamu atau pilih (bermain media sosial) sebagai Abu Janda? Saya pilih Abu Janda," jelasnya.
Baca Juga: Dikira Pengurus GP Ansor, NU Beberkan Faktanya
Dirinya pun mengatakan bahwa ia telah memilih profesi lain yaitu sebagai motivator.
"Dan Alhamdulillah saya udah full-time di sini, dan basically saya juga sebagai motivator. Saya suka diundang juga sebagai pembicara," tuturnya, dalam wawancara tersebut.
Kolom Pekerjaan Disorot
Kolom pekerjaan dalam surat laporan yang ditujukan untuk Abu Janda menjadi sorotan warganet.
Diketahui, penampakan surat laporan tersebut diunggah oleh akun Twitter @putrawadapi.
"Abu Janda pekerjaannya tidak diketahui, pantasan jadi tukang fitnah," tulis akun tersebut.
Abu Janda dilaporkan dengan nomor pelaporan LP/B/0052/1/2021/Bareskrim per tanggal 28 Januari 2021.
Dirinya dilaporkan karena diduga melanggar Pasal 45 ayat (3) jo Pasal 27 ayat (3) dan/atau Pasal 45 ayat (2) jo Pasal 28 ayat (2) dan/atau UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik, Kebencian atau Permusuhan Individu dan/atau Antar Golongan (Sara) Pasal 310 KUHP dan/atau pasal 311 KUHP.
Berita Terkait
-
Jenis Pekerjaan yang Aman dari Ancaman di Masa Depan
-
Medina Dina Pernah Nikah sebelum Dekat dengan Gading Marten, Ini Pekerjaan sang Mantan Suami
-
Serba-Serbi Profesi Ahli Parfum, Diprediksi Bakal Jadi Karier yang Diminati di Masa Depan
-
Lina Mukherjee Dulu Kerja Apa? Sekarang Ungkap Isi Rekeningnya Cuma Rp5 Juta usai Bebas Penjara
-
Pekerjaan Mentereng Sherly Tjoanda Istri Benny Laos: Hartanya Tembus Rp709 M dan Kini Gantikan Suami Maju Cagub
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak