BeritaHits.id - Bupati terpilih Kabupaten Sabu Raijua, Nusa Tenggara Timur (NTT), Orient P Riwu Kore disebut masih berstatus warga negara Amerika Serikat (AS).
Mengutip Antaranews.com, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sabu Raijua menyatakan telah mendapat konfrimasi dari Kedutaan Besar Amerika Serikat bahwa Orient P Riwu Kore masih berstatus warga negara AS.
"Pihak Kedubes AS di Jakarta sudah memeberikan konfirmasi dan mengiyakan bahwa yang bersangkutan masih berkewarganegaraan AS," jelas Ketua Bawaslu Sabu Raijua, Yugi Tagi Huma kepada ANTARA seperti dikutip Suara.com pada Rabu (3/2/2021).
Lntas, siapa sosok Orient P Riwu Kore? Bupati terpilih yang ternyata masih berstatus kerwaganegaraan AS.
Baca Juga: Dua Srikandi Pimpin Mura, Berjanji Menginap di Desa Serap Keluhan Warga
Berikut fakta-fakta yang sudah dirangkum oleh Suara.com dari pegiatliterasi.com dan sumber lainnya :
1. Pasangan Orient P Riwu Kore dalam pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Sabu Raijua Pilkada 2020
Orient mencalonkan diri sebagai Bupati Sabu Raijua pada Pilkada 2020 bersama pasangannya Thobias Uly. Pasangan ini diusung oleh Partai Demokrat dan PDIP.
Orient-Uly meraih 48,3 persen suara sah dan mengalahkan dua paslon lainnya, yakni petahana Nikodemus Nithanel Rihi Heke-Yohanis Uly Kale dan pasangan Takem Irianto Radja Pono-Herman Hegi Radja Haba.
2. Keluarga Orient P Riwu Kore
Orient lahir di Kupang, 7 Oktober 1964. Orient adalah anak keempat dari delapan bersaudara, dari pasangan Agustinus David Riwu Kore dengan Ema Mariance Koroh Dimu.
Menikah dengan Trinidad Martinez yang merupakan keturunan Yahudi pada 1996 silam. Mereka dikaruniai sepasang putra dan putri, yakni Franklin D Riwu Kore dan Jessica M Riwu Kore.
Baca Juga: Terpilih Wabup Bandung, Sahrul Gunawan Siap Wujudkan Janji Politik
Diketahui putra Orient tergabung dalam pasukan Angkatan Darat Amerika Serikat dan saat ini berada di Afganisthan. Bahkan Franklin dikenal sebagai penembak jitu. Sedangkan saudaranya, Jessica tengah menempuh pendidikan Nursing Program di South Western College, San Diego, USA.
3. Pendidikan Orient P Riwu Kore
Orient mengambil gelar sarjananya Universitas Nusa Cendana (UNDANA) Kupang dan berhasil lulus dengan gelar
Sarjana Administrasi Niaga tahun 1987.
Kemudian, Orient mengambil gelar tiga gelar master di luar negeri, yakni Master of Arts in Religius Studies di University of California (1996), Master of Business Administration di University of Southern California tahun (1999), dan Master of Theology di California Center of Theological Studies (2001).
Tak sampai di situ, Orient turut mengambil tiga gelar doktornya, yakni Doktor of Philosophy di Dallas Theology Seminary di Texas (2004), Ph.D Accouting & Finance di Argosy University of San Diego (2010), dan Doktor of Business Administration di North Central University, Presscott (2016).
4. Merintis Karir
Orient mulai bekerja sejak tahun 1984 sebagai manajer keungan di Yayasan Le Rai di Kupang. Kemduain di tahun 1989, Orient pindah ke Jakarta untuk mengikuti pendidikan pajak di Univeristas Indonesia (UI). Setelahnya Orient mendapat kesempatan belajar di Amerika Serikat di tahun 1993 dan bekerja sebagai manager keuangan di Los Angeles Telecommunication.
Pada tahun 1999, Orient membuka usaha resto khusus mempekerjakan anak-anak asal Indonesia yang menganggur dan tinggal di Amerika.
Di tahun 2001, Orient mendapat tawaran sebagai Manager Operational dari Wave Communication, dan pindah ke Texas. Akibat jaringan pertemanannya yang baik sejak pindah ke AS.
Lalu 2003, Orient membuka bisnis minimarket dan berkembang di tahun 2005 saat pindah ke San Diego. Tak hanya itu, Orient mengembangkan bisnsinya di bidang Real Estate dan membeli sejumlah rumah dan apartment untuk disewakan.
Lantas, karir Orient semakin naik dan akhirnya di tahun 2007 ia menjadi Direktur Planning Budgetting di General Dynamics hingga sekarang.
5. Simpang Siur Kabar Status Kewarganegaraan
Beredar kabar bahwa Orient P Riwu Kore masih berstatus warga negara Amerika Serikat saat terpilih menjadi Bupati Sabu Raijua. Apalagi hal tersebut sudah dikonfirmasi oleh Kedubes AS di Jakarta melalui Bawaslu Kupang.
Namun, tersebar di media sosial Facebook bahwa status Orient sudah menjadi warga negara Indonesia. Akun Facebook bernama Mateos Marsel menggunggah foto KTP milik Orient yang berpenduduk di Jakarta Utara.
Namun, diketahui menurut penjelasan Mateos Marsel foto KTP tersebut bukanlah yang dipakai Orient untuk mendaftarkan diri dalam pencalonannya.
"Foto KTP yang beredar ini, bukan lah yang dipakai pak Orient untuk mendaftar di KPUD Sarai. Karena ada pernyataan dari Kadukcapil kota kupang.
NOMOR: DKPS.470/1074/1X/2020
KLARIFIKASI KEABSAHAN DOKUMEN KTP-EL ATAS NAMA ORIENT P. RIWU KORE
PADA HARI INI RABU TANGGAL ENAM BELAS BULAN SEPTEMBER TAHUN DUA RIBU DUA PULUH BERTEMPAT DI RUANG KEPALA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA KUPANG TELAH DILAKUKAN KLARIFIKASI TERHADAP KEABSAHAN DOKUMEN KTP-EL ATAS NAMA ORIENT P. RIWU KORE YANG DJELASKAN SECARA LANGSUNG OLEH KEPALA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA KUPANG KEPADA KETUA KOMISI PEMILIHAN UMUM DAERAH KABUPATEN SABU RAIJUA YANG PADA INTINYA BAHWA PROSES PENGURUSAN ADMINSTRASI KEPENDUDUKAN BERUPA KTP-EL ATAS NAMA ORIENT P. RIWU KORE ADALAH BENAR WARGA KOTA KUPANG YANG BERALAMAT DI RT 003/ RW 001 KELURAHAN NUNBAUN SABU KECAMATAN ALAK KOTA KUPANG DAN TELAH DILAKSANAKAN SESUAI DENGAN AMANAT UNDANG-UNDANG NOMOR 24 TAHUN 2013 SEBAGAI PENGGANTI UNDANG- UNDANG NOMOR 23 TAHUN 2006 TENTANG ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN.
DEMIKIAN BERITA ACARA INI DIBUAT UNTUK DAPAT DIPERGUNAKAN SEBAGAIMANA MESTINYA.
KUPANG, 16 SEPTEMBER 2020
Tanda tangan
Kepala Dukcapil Kota Kupang
Agus Ririmase," tulis keterangan unggahan tersebut.
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak