BeritaHits.id - Refly Harun menyebut Anies Baswedan sangat siap untuk maju ke pilpres 2024. Hal itu ia sampaikan dalam rangka menanggapi pernyataan Rocky Gerung soal posisi Anies yang sudah berada di garis start pilpres 2024.
Dalam sebuah video yang diunggah di kanal Youtubenya pada Sabtu (6/1/2021) Refly Harun berpendapat bahwa Anies Baswedan siap menghadapi pilpres 2024. Kesiapan Anies, menurut Refly ada pada aspek pergaulannya dengan tokoh-tokoh internasional. Dalam bidang itu Anies dinilai lebih unggul dibanding Ridwan Kamil dan Ganjar Pranowo.
Di awal video tersebut, Refly membacakan sebuah berita yang membahas pernyataan Rocky Gerung soal kesiapan Anies di pilpres 2024. Senada dengan pernyataan Rocky, Refly menyebut Anies sangat siap. Kesiapan itu disebutkan bertolak dari reputasi Anies yang baik di kancah internasional.
"Jadi kalau kita bicara tentang dunia internasional ya Anies merupakan calon presiden yang leading, dibandingkan Ridwan Kamil, dibandingkan Ganjar Pranowo, dibandingkan sosok-sosok lainnya," ujar Refly.
Baca Juga: IPI: Elektabilitas AHY Masih di Atas Moeldoko untuk Pilpres 2024
"Karena pergaulan dia adalah bukan pergaulan bisnis tapi pergaulan intelektual sehingga dia dikenal di dunia internasional," lanjutnya.
Refly lantas membagikan sebuah kisah yang pernah disampaikan Anies padanya. Saat itu karena Anies bergaul dengan para pemimpin negara, ia sempat dikira sebagai perdana menteri Indonesia. Orang yang menyebjutnya seperti itu, tak tahu bahwa sistem pemerintahan di Indonesia adalah presidensil bukan parlementer.
"Pernah juga Anies bercerita, waktu itu sama-sama baru pulang dari Jepang. Dia dibilangin orang yang kagum sama dia 'kok The Prime Minister mengangkat tasnya sendiri'," ujar Refly.
"Karena waktu itu dia muncul di BBC, dia (Anies) cerita begitu, dengan perdana menteri Turki, kemudaian Abdullah Badawi dari Malaysia debat tentang kepemimpinan dunia Islam, orang lain menyangka dia adalah Prime Minister (Perdana Menteri)," ucap Refly.
Lebih lanjut, Refly menyebut kesiapan Anies seharusnya bukan hanya dari sisi reputasi dunia internasional saja. Prestasi sebagai Gubernur DKI, menurut Refly juga penting untuk menentukan kesiapan Anies menuju pilpres 2024.
Baca Juga: Soal Isu Anies Baswedan Diusung PDIP, Muannas: Noda Hitam Demokrat
"Jadi kalau bicara soal kesiapan, ya sangat siap. Hanya masalahnya ya kita harus paham, apakah Anies cukup punya prestasi sebagai gubernur DKI atau tidak," ujar Refly.
"Saya terus terang karena bukan pengamat perkotaan ya, saya tidak bisa mengatakan Anies sudah berhasil atau tidak berhasil selama menjadi gubernur di DKI sama seperti saya tidak bisa menilai apakah seorang Ganjar Pranowo berhasil atau tidak berhasil membangun Jawa Tengah," lanjut Refly.
Di bagian akhir video tersebut, Refly menyinggung soal Presidential Threshold atau ambang batas suara yang harus diraih parpol untuk bisa mengusung capres. Ia berandai-andai, jika Presidential Threshold hilang maka akan ada banyak calon yang berkompetisi di pilpres 2024 nanti, mulai dari Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Moeldoko, Airlangga Hartarto, Gatot Nurmantyo, Puan Maharani dan sebagainya.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
-
Ridwan Kamil Benarkan Akun Instagram Diretas: Saya Tidak Posting Apa Pun
-
Ngaku Akun Instagram Diretas, Ridwan Kamil: Saya Tidak Bertanggung Jawab...
-
Benarkan Akun @ridwankamil Diretas, RK Tegaskan Tak Bertanggung Jawab Atas Unggahan di Instagram
-
Alasan Lisa Mariana Mau Dipacari Ridwan Kamil: Saya Nggak Punya Sosok Bapak
Tag
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak