BeritaHits.id - Mantan Ketua DPR RI, Marzuki Alie menjadi geram atas tudingan yang disampaikan sejumlah elit Partai Demokrat (PD) bahwa dirinya adalah salah satu kader PD yang berupaya mengkudetakan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Hal tersebut kemudian Marzuki Alie ungkapkan melalui akun Twitter miliknya pada Sabtu (6/2/2021) kemarin.
Marzuki Alie mengatakan karakter PD yang dulunya bersih, cerdas, dan santun sekarang telah hilang.
"PD memiliki karakter Bersih, Cerdas, Santun. Karakter itu sekarang hilang," ujar @marzukialie_MA seperti dikutip Suara.com, Senin (8/2/2021).
Baca Juga: Soal Moeldoko-AHY, Denny: Pak Moeldoko Jangan Nakal, Kasihan Masih Kecil
Mantan Sekretaris Jenderal PD itu pun turut meminta agar sejumlah pihak yang menuduh dirinya, harusnya bertanya dan mengecek terlebih dahulu sebelum melontarkan pernyataan.
"Faksi marzuki Alie, ada yang di luar DPP, ada di ring 1 AHY. Ketua-ketua DPD atau DPC. Tanya atau Cek dulu, apakah MA-nya ikut? Itu namanya cerdas. Kalau tidak karena wartawan, saya blank," lanjutnya.
Di cuitan lainnya, Marzuki Alie menyinggung orang-orang yang menuduhnya melakukan kudeta PD tidak paham akan sejarah dan membuat semuanya menjadi 'ngaco'.
Marzuki Alie menuturkan bahwa dirinya sudah mengikuti PD sejak awal dibentuk hingga menjadi partai nomor satu di Indonesia.
Namun ia merasa kecewa, lantaran oknum-oknum koruptor yang berada di lingkaran dalam merusak nama baik PD.
Baca Juga: Isu Kudeta Partai Demokrat, Moeldoko Kalah dengan AHY untuk Pilpres 2024
"Memang kalau tidak paham sejarah, semuanya menjadi ngaco. Mentang-mentang, dan sok paling hebat. Saya ikut dari awal sampai PD nomor 1 di Indonesia. Rusak karena pelaku koruptor, yang sekarang justru ada beberapa di lingkaran dalam," ungkapnya.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: AHY Minta Ikhaskan Dana Haji yang Dibawa Kabur Yaqut Cholil Qoumas
-
Perang Gaza Jadi Konflik Paling Mematikan Bagi Jurnalis, Lampaui Korban Gabungan PD I dan II
-
Ini Kata AHY Soal Peluang Pertemuan Prabowo, SBY dan Megawati Usai Lebaran
-
Kakorlantas Ungkap Strategi Jelang Puncak Arus Balik Lebaran
-
Didit Prabowo Ajak Swafoto SBY Saat Lebaran, AHY Bilang Begini
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak