BeritaHits.id - Media sosial diramaikan dengan momen syukuran emak-emak merayakan tokoh idola dalam sinetron Ikatan Cinta yang kembali rujuk. Saking senangnya, mereka langsung menggelar acara makan bersama dengan para pecinta sinetron tersebut di kampungnya.
Momen tersebut dibagikan oleh akun Twitter @jowoshitpost.
Tak tanggung, emak-emak itu juga membuat spanduk berukuran kecil bertuliskan 'Syukuran Mas Al dan Mbak Andin Bales Ikatan Cinta Lovers'.
Dalam foto tersebut, tampak sejumlah emak-emak duduk di sebuah ruang tamu sambil menyantap berbagai hidangan syukuran.
Mereka tampak bersuka cita ikut merayakan tokoh dalam sinetron yang berbahagia kembali rujuk.
Dari informasi yang dihimpun, acara syukuran tersebut digelar di Banyurojo, Magelang, Jawa Tengah.
Acara tersebut juga dikabarkan digelar oleh bu RT di desa setempat.
Momen para pecinta sinetron menggelar syukuran merayakan tokoh sinetron rujuk itu langsung viral di media sosial.
Beragam komentar kocak dari warganet langsung membanjiri kolom komentar akun tersebut.
Baca Juga: Viral Emak-emak Pamer Ladang Ubi: Itu Punya Orang, Saya Sering Nyolong
Tak sedikit juga warganet mengkritik aksi para emak-emak tersebut yang dinilai terlalu berlebihan.
"Mending uangnya buat santunan anak yatim, dibuat masak-masakan juga enggak apa-apa kayak gitu lalu dibagikan," kata @ay*******saa.
"Ya Allah semoga emakku enggak sampai kayak begini," ujar @ch********se.
"Alasanku berani coret KK, namaku sendiri tapi," ungkap @en***39.
"Ya Allah sampai segitunya, aku nonton sekalipun belum pernah," ucap @lup****oo.
Berita Terkait
Terpopuler
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- Dirumorkan Bela Timnas Indonesia di Ronde 4, Leeds Bakal Usir Pascal Struijk
- Tak Perlu Naturalisasi, 4 Pemain Keturunan Jebolan Akademi Top Eropa Bisa Langsung Bela Timnas
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- 10 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Harga Rp1 Jutaan, Anti Bunga Es dan Hemat Listrik
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Menang Telak, Kaesang Pangarep Pimpin PSI Lagi
-
Karhutla Riau Makin Meluas sampai 'Ekspor' Asap ke Malaysia
-
Singgung Jokowi, Petinggi Partai Sebut PSI Bisa Gulung Tikar, Apa Maksudnya?
-
Kongres PSI: Tiba di Solo, Bro Ron Pede Kalahkan Kaesang Pangarep
-
Profil dan Agama Erika Carlina, Seleb Dijuluki Ratu Pesta yang Ngaku Hamil di Luar Nikah
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!