BeritaHits.id - Beredar sebuah video klarifikasi seorang pramusaji yang sebelumnya sempat viral lantaran tak bisa membuka tutup botol.
Video itu diunggah oleh akun Instagram @tante_rempong_offficial. Dalam video tersebut, pramusaji dan wanita yang merekam kejadian pada saat itu memberikan klarifikasi terkait video yang beredar.
Seorang ibu yang merekam kejadian itu mengaku bahwa video itu hanya sebatas konten yang ia buat.
Dirinya mengaku pramusaji itu mengetahui bahwa kejadian itu memang hanya konten.
Baca Juga: Awalnya Menyedihkan, Sosok Superhero di Dekat Kue Ini Bikin Publik Salfok
"Karena memang itu tuh murni konten," ujar ibu tersebut.
Sementara itu, klarifikasi tersebut ditanggapi oleh pramusaji yang saat ini melayani ibu tersebut.
Berbeda dengan keterangan si ibu, pramusaji tersebut mengaku bahwa kejadian itu bukan konten melainkan kejadian yang murni terjadi.
"Mohon maaf atas kejadian botol aqua yang lost, tapi itu murni bukan konten yang ibu bicarakan dalam video klarifikasi ibu," ujar pramusaji tersebut.
Dia pun meminta maaf dan mengatakan bahwa ia melakukan hal itu bukan karena uang yang ibu tersebut tawarkan.
Baca Juga: Viral Baru Menikah 2 Minggu, Wanita Ini Ditalak Suami Dalam Keadaan Hamil
"Dan mohon maaf saat itu hanya ingin membantu untuk membukakan botol dan tidak mempunyai niat untuk uang yang ibu tawarkan," lanjutnya.
Sebelumnya, dalam sebuah video diunggah oleh akun Tiktok @ferryaljabry23 pada Minggu (28/2/2021) tampak seorang pelayan restoran sedang berusaha sekuat tenaga membuka botol minuman.
Seorang wanita yang diduga merupakan pengunjung restoran terdengar menyampaikan beberapa kalimat pada pelayan restoran.
Wanita tersebut berkata akan memberi uang 50 ribu rupiah jika pelayan restoran berhasil membuka botol.
Namun, ketika pramusaji tersebut hendak mengambil botol lain untuk dibuka, wanita tersebut malah membatalkan pesanan.
Melihat hal itu, warganet pun membanjiri kolom komentar akun tersebut. Mereka pun mengecam tindakan yang dilakukan pengunjung kafe tersebut.
"Jatuhnya mempermalukan ya bund direkam gitu," tulis warganet dengan akun pisangkoco***.
"Iyaaa memojokkan gini jadinya," tulis warganet lain dengan akun _lady****.
"Menjatuhkan pramusaji sekali ya, divideokan, diupload, nggak berpikir perasaan pramusajinya. Kalau nggak bisa buka tukar saja sampai 100 botol sampai bisa," tulis warganet dengan akun mohalinur****.
Berita Terkait
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
-
Rekam Jejak Hana Rawhiti, Politisi Muda Curi Perhatian Usai Menari Haka di Parlemen NZ
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Pacari Richelle Skornicki, Aliando Syarif Sempat Mengaku Capek Hidup Sendiri
-
Viral Guru Honorer Belasan Tahun Digaji Rp200 Ribu Kini Lolos Sertifikasi
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
-
Pakai AC di Kelas, Orang Tua Murid Keluhkan Iuran Rp 20 Ribu untuk Bayar Listrik di SMA Negeri 1 Bontang
-
KPU Kaltim Pastikan Debat Ketiga Berlangsung Kondusif, Aturan Diperketat
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak