Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Chyntia Sami Bhayangkara
Senin, 19 April 2021 | 03:35 WIB
Viral Pria Dibangunkan Sapi Saat Sahur. (TikTok/@anantsw)

BeritaHits.id - Seorang pria dikejutkan saat terbangun untuk sahur. Bagaimana tidak, ia dibangunkan untuk sahur bukan oleh ibunya melainkan seekor sapi.

Sementara itu, rekaman video karyawan wanita menghajar bosnya menggunakan kain pel. Sang bos diduga telah melakukan pelecehan seksual terhadap bawahannya itu.

Selain dua berita di atas, Beritahits.id merangkum kumpulan berita viral lainnya sepanjang Minggu (18/4/2021).

1. Bikin Jantungan! Pria Ini Dibangunin Sapi saat Sahur, Warganet Histeris

Baca Juga: Bapak-bapak Asal COD HP, Pas Datang Barangnya Bikin Satu Keluarga Ngakak

Seorang pengguna TikTok membagikan video menggegerkan saat dirinya dibangunkan untuk sahur. Bagaimana tidak, ia dibangunkan untuk sahur bukan oleh ibunya melainkan seekor sapi.

Video yang dibagikan akun TikTok @anantsw itu langsung menjadi viral. Momen itu telah disaksikan lebih dari 1 juta kali dan mendapatkan ratusan ribu tanda like.

Berita selengkapnya di sini.

2. Nyesek Tunangannya Nikahi Orang Lain, Wanita Bakar Suvenir Pernikahan

Sebuah video yang menceritakan kisah patah hati seorang wanita karena tunangannya menikah dengan orang lain viral di media sosial. Saking kecewa dan marahnya, wanita tersebut nekat membakar ratusan centong nasi warna-warni yang diduga akan dibagikan sebagai suvenir saat pernikahan nanti.

Baca Juga: Konten TikTok Dianggap Melecehkan, MKEK IDI Akan Proses dokter Kevin

Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @dewi_ssartika, Sabtu (17/4/2021) tampak seorang wanita sedang membakar ratusan centong suvenir.

Load More