BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan suasana santap sahur di sebuah pondok pesantren viral dan mengetuk hati banyak orang. Meskipun dalam keadaan terbatas dan ala kadarnya, para santri tampak antusias bersantap sahur sebagai bekal berpuasa di hari itu.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @uncle_teebob, Rabu (21/4/2021) tampak para santri sedang bersantap sahur di Pondok Pesantren Al-Aqso, Ds. Pegadingan, Kec. Kramatwatu, Kab. Serang, Banten.
Beberapa santri tampak sedang mengantre untuk mendapatkan jatah makanan. Sedangkan yang lainnya, yang sudah mendapat nasi dan lauk tampak lahap menyatap makanannya.
Karena adanya keterbatasan, para santri diberi jatah satu piring nasi dengan lauk mi instan untuk dimakan berempat.
"Ternyata para pejuang masih ada yang makan sahur hanya dengan 1 piring nasi pakai mi Instan dicampur kulit tangkil untuk 4 orang," tulis akun @uncle_teebob.
Lebih lanjut akun tersebut mengajak para warganet untuk membantu meringankan beban pondok pesantren tersebut. Akun tersebut membuka donasi agar para santri bisa menikmati menu sahur dan berbuka yang lebih sehat.
"Bismillah dan ayo sama-sama kita bantu mereka untuk bisa makan sahur dan berbuka puasa lebih baik lagi. Buat yang mau ikut berbagi untuk Yayasan Pondok Pesantren Al-Aqso, Ds. Pegadingan, Kec. Kramatwatu, Kab. Serang," lanjutnya.
"Lewat Rek BCA an. Abdullah Rizki Amal no rek 5150120391. Konfirmasi hubungi by DM ya," pungkasnya.
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka terketuk hatinya untuk memberikan bantuan. Mereka merasa tersentuh dan iba melihat para santri makan satu piring nasi dan mi instan untuk berempat.
Baca Juga: Kocak! Grogi saat Akad Nikah, Pria Ini Malah Balik Menikahkan Penghulu
"Sedih banget ya Allah, itu pada nungguin mau makan sampai lihat-lihat gitu anak pesantrennya, sedih banget ya Allah," tulis warganet dengan akun @attika_salma**** menyoroti ekspresi para santri saat mengantre makanan.
"Ya Allah nyesek, cek DM uncle," tulis warganet lain dengan akun @lunedhl***.
"Mereka tidak butuh komen, karena nggak akan bikin kenyang. Mending donasi aja yukyuk!!" tulis warganet dengan akun @tindaaaa_s****.
"Ya Allah, sekarang aku makan sahur sambil mewek... Beruntungnya aku ya Allah.." tulis warganet lain dengan akun @larisa_dwini***.
"Yaaa Allah sedih banget liatnya, uncle boleh minta alamat lengkapnya?" tulis warganet lain dengan akun @au_hy***.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Heboh! Video Rekaman CCTV Diduga Sandi Bawa Sajam ke Kantor Damkar Depok
-
Dikira Kedai Gelato, Wujud Lapak di Pasar Tebet Ini Bikin Warganet Ngakak
-
Viral Video Kakek Lecehkan Perempuan Salat, Publik Naik Pitam
-
Viral Pasutri Bikin Emosi Saat Ngontrak Rumah, 'Semoga Ngontrak di Penjara'
-
Kocak! Grogi saat Akad Nikah, Pria Ini Malah Balik Menikahkan Penghulu
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!