BeritaHits.id - Baru-baru ini beredar slip gaji petugas kebersihan Pertamina sebesar Rp13 juta per bulan.
Slip gaji petugas kebersihan Pertamina itu dibagikan oleh akun Facebook Ajis Bua.
Dalam foto itu, terlihat rincian slip gaji petugas kebersihan Pertamina yang ditulis dengan pulpen. Mulai dari gaji pokok, bonus absen, bonus kerja, dan lemburan.
Berikut narasi yang dibagikan:
Baca Juga: Heboh! Aksi Wanita Sebar Uang Rp 100 Juta dari Balkon Bikin Warga Histeris
"Panik nggak, panik nggak, panik lah masa tidak"
"Slip Gaji
Tanggal : 7 April 2021
Nama : Fadhor Rois
Jabatan: Kebersihan
1. Gaji Pokok : Rp3.000.000
2. Bonus Absen : Rp950.000
3. Bonus Kerja : Rp1.500.000
4. Lemburan : Rp8.175.000
Total : Rp13.625.000"
Lantas benarkah slip gaji petugas kebersihan Pertamina Rp13 juta?
Baca Juga: Pesan Menu Ramen untuk Bukber, Warganet Kaget Ternyata Isinya Daging Ini
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran turnbackhoax.id -- Jaringan Suara.com, slip gaji petugas kebersihan Pertamina Rp 13 juta itu salah.
SVP Corporate Communication and Investor Relations Pertamina, Agus Suprijanto telah menegaskan bahwa slip gaji tersebut adalah palsu.
Agus menjelaskan bahwa pekerjaan pendukung di Pertamina, seperti petugas kebersihan, dikelola oleh pihak ketiga, bukan oleh pihak Pertamina langsung.
Lebih lanjut, Agus juga menjelaskan bahwa format pemberian slip gaji di Pertamina tidak menggunakan tulisan tangan, diverifikasi oleh pihak berwenang di perusahaan, serta tidak menggunakan logo Pertamina.
Kesimpulan
Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan slip gaji petugas kebersihan Pertamina mencapai Rp 13 juta per bulan itu palsu.
Slip gaji tersebut merupakan klaim hoaks yang masuk dalam kategori konten palsu.
Berita Terkait
-
Sadbor Joget Hibur Napi di Penjara, Kampungnya yang Sepi Jadi Omongan
-
Keberlanjutan Energi Global, Pertamina Patra Niaga Dukung Ekosistem LNG
-
PET Jamin Terapkan TKDN dalam Pengadaan Barang dan Jasa
-
Cek Fakta: Timnas Indonesia U-15 Juara Piala Dunia 2024
-
Cek Fakta: Benarkah Medan Kota Paling Kotor di Indonesia?
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak