BeritaHits.id - Vonis 4 tahun yang dijatuhkan pada Habib Rizieq Shihab masih menjadi salah satu topik perbincangan publik yang hangat. Tak heran jika sejumlah media asing pun ikut memberitakan pembacaan vonis bagi Habib Rizieq.
Melansir dari Hops.id -- jaringan Suara.com, sejumlah media asing yang turut memberitakan vonis terhadap Habib Rizieq di antaranya adalah kantor berita internasional yang berpusat di Prancis, AFP, dan New Straits Times Malaysia.
Disebut sebagai pemimpin Islam karismatik
Dalam narasi yang disampaikan oleh media asing tersebut, dikatakan jika Habib Rizieq adalah sosok pemimpin Islam yang kharismatik. Tak hanya itu, dia juga disebut populer di kalangan masyarakat Indonesia karena sering menargetkan klub malam dan tempat-tempat tidak bermoral.
Baca Juga: Habib Rizieq Shihab Divonis 4 Tahun, Pengacara HRS: Hakim Enggak Punya Mental
"Pemimpin Islam karismatik itu kembali ke Indonesia tahun lalu setelah melarikan diri ke Arab Saudi pada 2017 ketika polisi menetapkannya sebagai tersangka dalam kasus pornografi. Tuduhan itu telah dibatalkan," tulis media luar.
Tokoh di balik aksi demo penistaan agama BTP
Dijelaskan pula oleh media-media tersebut bahwa Habib Rizieq merupakan ulama yang menjadi tokoh di balik aksi demonstrasi di tahun 2016 melawan Gubernur DKI saat itu Basuki Tjahaja Purnama.
"Ulama tersebut adalah salah satu tokoh utama di balik demonstrasi massal pada tahun 2016 melawan Gubernur Jakarta saat itu, Basuki Tjahaja Purnama, atas tuduhan bahwa ia menghina Alquran. Basuki yang beragama Kristen divonis dua tahun penjara karena penodaan agama," tulis berita itu lagi.
Bahas soal bentrok yang libatkan pendukung HRS
Baca Juga: Vonis Rizieq sama Seperti Jaksa Pinangki, Refly Harun: Ente Sehat?
Dibahas juga peristiwa bentrok yang nelibatkan pendukung HRS sebelum jalannya sidang vonis. Disebutkan dalam sidang itu terjadi gesekan antara aparat keamanan dan para pendukung ulama kharismatik HRS, ketika sidang putusan dilaksanakan di PN Jakarta Timur, Kamis (24 Juni 2021).
Polisi sempat menembakkan gas air mata dan meriam air ke pendukung HRS yang dijatuhi hukuman 4 tahun penjara karena dinilai telah menyebarkan informasi tidak benar tentang Covid-19.
Habib Rizieq dijatuhi hukuman penjara 4 tahun karena menyatakan dalam video viral bahwa dia sehat, meskipun mengetahui bahwa hasil tes menunjukkan dia mungkin terinfeksi virus.
Berita Terkait
-
Kecelakaan Maut di Malaysia, 7 WNI Asal Lombok Tewas
-
Pesona Retro Motor Listrik: SM Sport E Classic, Super Cub Versi Zero Emission
-
Fans Malaysia Iri dengan Pemain Keturunan Timnas Indonesia: Lancar Nyanyi Lagu Tanah Airku
-
Perbandingan Ranking FIFA Indonesia vs Malaysia, Tetangga Semakin Tertinggal
-
BREAKING NEWS! Bukan Luis Milla, Persis Solo Rekrut Eks Pelatih Sukses Timnas Malaysia?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak