BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan wanita korban pemukulan oleh oknum Satpol PP di Gowa, Sulawesi Selatan viral di media sosial.
Dalam video tersebut, wanita yang dipukul oleh oknum Satpol PP dalam upaya penertiban PPKM menjelaskan keadaannya sambil ditemani suaminya. Ia juga terlihat masih menggunakan infus yang terpasang di tangan kanannya.
Sebelumnya, Pemkab Gowa menyebut bahwa wanita itu tidak dalam keadaan hamil. Wanita tersebut lantas menjelaskan bahwa keadaannya tak bisa diterima oleh logika.
Sambil menangis, ia mengaku kondisinya tak bisa ditangani oleh dokter. Ia menyebut bagian tubuhnya kadang membesar dan kadang juga bisa mengecil.
Baca Juga: Sebut PPKM Darurat Tidak Efektif, Pakar Epidemiologi: Penularan Tidak Terjadi di Jalanan
"Saya kalau ke dokter memang tidak dapat, memang tidak bisa, tiap bulan saya bagaimana, kadang ini besar sebentar agak kempes, sebentar besar sini kempes," ujar wanita tersebut seperti dikutip BeritaHits.id, Kamis (15/7/2021).
"Nggak, nggak (bidan), masalahnya ini kan pengobatan saya sendiri pak, memang tidak bisa dijangkau dengan pikiran logika," ujarnya lagi.
Menanggapi video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka meminta pihak berwenang untuk mengesampingkan persoalan hamil atau tidak hamil.
Mereka meminta untuk lebih fokus pada kasus pemukulan yang dialami oleh pasutri tersebut. Meskipun begitu ada juga yang meminta wanita tersebut untuk menjelaskan secara gamblang tentang kehamilannya.
"Mau sudah hamil atau nggak tetap saja satpol pp nggak bisa semena-mena melakukan kekerasan," komentar salah seorang warganet.
Baca Juga: DPR Minta Pemerintah Perhatikan Masyarakat di tengah Rencana PPKM Darurat 6 Minggu
"Owalah berarti kalau nggak hamil boleh gitu maksudnya mukul-mukul wanita?" sahut warganet lain.
Berita Terkait
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak