BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan reaksi seorang wanita saat mengetahui perbuatan sang pacar di dalam kamarnya viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun tiktok @unicornkecilll, Kamis (28/10/2021) tampak seorang wanita masuk ke dalam kamarnya seusai pergi bersama teman-temannya.
Ia kaget bukan main mendapati kamarnya sudah porak poranda akibat perbuatan sang pacar.
Terkejut lihat kondisi kamar
Saat masuk ke dalam kamarnya, hampir semua bagian hancur dan berantakan. Mulai dari kamar mandi, semua perabotan dan alat mandi jatuh berserakan.
Kekacauan juga terjadi di kamar tidur. Baju-baju milik wanita tersebut dikeluarkan dari lemari dan digunting sehingga hanya menyisakan beberapa seragam kerja dan daster.
"Kaget banget pulang main tiba-tiba kamar udah acak-acakan," tulis wanita tersebut dalam videonya, dikutip BeritaHits.Id, Jumat (29/10/2021).
"Baju satu lemari digunting-gunting sisa seragam kerja sama daster doang," lanjutnya.
Tak ingin pacarnya terlihat cantik di depan orang lain
Baca Juga: Viral Pengantin Wanita Nangis Gegara Sikap Mertua saat Sungkeman, 'Sakit Banget Rasanya'
Selain baju-baju di dalam lemari yang dirusak, beberapa alat make up dan skincare milik wanita tersebut juga dihancurkan. Tak hanya itu, alat pencatok rambut serta sepatu juga bernasib sama dengan benda-benda lainnya.
"Make up dan skincare dihancurin, catok rambut dipatahin, sandal digunting-gunting," tulis wanita itu.
Semua itu dilakukan oleh sang pacar karena tak ingin melihat ceweknya tampil cantik di hadapan cowok lain.
"Semuanya ini dilakukan supaya tidak bisa tampil cantik di depan cowok lain. Terkadang terlalu cinta bisa membuat manusia lupa diri," pungkasnya.
Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku kesal dengan perlakuan si cowok.
Berita Terkait
-
Ikut Tren Es Krim TikTok, Pria Ini ke Drive Thru McD Pakai Kendaraan Nyeleneh
-
1 Tahun Jalani Hubungan Jarak Jauh, Wanita Sempat Tak Dikenali Kekasihnya saat Bertemu
-
TOP 5 Viral: Tak Sengaja Lihat HP Tukang Cuci Mobil, Ada yang Sampai Kesetrum
-
Video Detik-Detik Aksi Begal Payudara Modus Tanya Alamat di Duren Sawit
-
Viral Pengantin Wanita Nangis Gegara Sikap Mertua saat Sungkeman, 'Sakit Banget Rasanya'
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!