BeritaHits.id - Beredar rekaman video curahan hati perempuan yang mendapat perlakuan kurang menyenangkan usai memberikan hadiah kepada calon mertuanya. Pada video tersebut, dapat diketahui, si calon mertua ternyata tak menyukai hadiah itu. Yang lebih menyakitkan, wanita tersebut mengungkapkan ketidaksukaannya itu melalui status WhatsApp.
Video tersebut menjadi viral usai diunggah oleh akun jejaring sosial TikTok @noviinestya.
"Kalau ini terjadi sama kalian, kalian mau gimana guys? Plis temen gue susah banget gue kasih tahu. Kalau masuk for your page (fyp), tolong komen nasehat ya biar temen gue sadar," tulis dia seperti dikutip oleh Beritahits.id, Jumat (24/12/2021).
Pada video, terlihat tangkapan layar berupa chat antara si pengunggah dengan temannya.
Baca Juga: Viral Video Pria Salah Kiblat, Begini yang Dilakukan Si Perekam sampai Bikin Salfok
Teman si pengunggah bercerita, dia baru saja membelikan hadiah untuk sang calon mertua sebagai bagian dari perayaan Hari Ibu. Awalnya, dia merasa senang lantaran hadiah tersebut diterima dengan baik.
"Aku kan membelikan ibunya itu untuk Hari Ibu. Aku senang awalnya karena diterima dan pikirku ibunya senang," tulis teman si pengunggah melalui chat.
Temannya tersebut juga mengirimkan foto hadiah yang dia berikan kepada si calon mertua. Pada foto itu, terlihat sebuah tas putih yang dimasukkan ke dalam tas besar berwarna oranye.
Namun, yang terjadi selanjutnya justru di luar dugaan. Sang calon mertua justru mengunggah status WA yang membuatnya sakit hati.
"Ternyata setelah aku pulang, buat status seperti ini," lanjut dia seraya mengirimkan tangkapan layar status WA tersebut.
Baca Juga: Tuai Pujian, Wanita Ini Belikan Minuman untuk Sosok di Balik Badut Masha yang Kelelahan
Pada status WA itu, terlihat foto buket bunga krisan putih dipadu mawar merah.
Berita Terkait
-
Review The Bondsman: Dibangkitkan dari Kematian Oleh Iblis
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Koin Snack Video Berapa Rupiah? Raih Cuan dari Aplikasi Penghasil Uang Ini
-
Cara Menukar Koin Snack Video Jadi Uang, Terbaru April 2025
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak