BeritaHits.id - Rekaman video kocak seorang wanita ketika menaiki sepeda motor mendadak viral di media sosial TikTok. Betapa tidak, helm yang dia gunakan, tiba-tiba terlepas di jalan.
Video tersebut sukses menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet usai diunggah oleh akun jejaring sosial TikTok @capricorngirlsc_. Tidak tanggung-tanggung, hingga berita ini dipublikasikan, video yang ditayangkan pada 3 Januari 2022 itu telah ditonton sebanyak lebih dari 4 juta kali.
"Yang menertawakan jahat banget," tulis si pengunggah video, seperti dikutip oleh Beritahits.id, Selasa (04/01/2022).
Pada video tersebut, terlihat seorang wanita bermasker abu-abu sedang menaiki sepeda motor. Dia tampak mengenakan helm yang kebesaran. Akibatnya, helm tersebut selalu turun sehingga membuat pandangannya terganggu.
Baca Juga: Lihat TV Live Ka'bah di Hotel, Reaksi Ibu Ini Bikin Terenyuh
Namun, ketika dia mencoba membenarkan posisi helmnya, benda itu malah terbang ke belakang. Alhasil, si wanita pun langsung panik seraya menoleh ke arah helm itu terbang.
Pada kolom komentar, si wanita pun menjelaskan kronologi mengapa helmnya bisa terlempar ke belakang. Menurut keterangan si wanita, helm tersebut merupakan milik sang kakak sehingga ukurannya terlalu besar di kepala. Dia juga tidak sadar jika tali pengikat helmnya belum dipasang.
"Ini habis kehujaanan, bertukar helm sama abangku. Merekam karena mau menunjukkan ke dia kalau helmnya segede itu, dan enggak sadar kalau helmnya enggak ke-klik," tulis dia.
Lebih lanjut, si wanita juga memastikan tidak ada yang terluka karena kejadian tersebut. Pasalnya, saat itu jalanan sepi.
"Untungnya aman, tidak ada yang terluka karena pas di jalan lagi sepi banget. Hanya yang terlempar helm dan harga diriku saja," sambungnya.
Baca Juga: Viral Ibu-ibu Pemulung Masuk Jalan Tol Jadi Bahan Tertawaan, Publik: Enggak Lucu
Siapa sangka, video itu pun langsung dibanjiri komentar dari warganet.
Berita Terkait
-
Biar Awet dan Kembali Bertenaga, Begini Cara Rawat Motor Pasca Turun Mesin
-
Yamaha Keluar dari Zona Nyaman, Mengintip Sosok Mesin V4 yang Siap Menggetarkan MotoGP
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak