BeritaHits.id - Video seorang dosen pria menanggapi komentar warganet terkait lulusan sarjana tak menjamin menjadi bos saat bekerja tengah menjadi sorotan.
Adalah Hendi Pratama, Dosen Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Negeri Semarang yang memberikan balasan tersebut.
Melalui akun jejaring media sosial Instagram pribadi miliknya, @hendipratama, dia menjawab komentar salah satu warganet.
"Gue lulusan SMA anak buah gue S1 dan S2. Enggak jamin kok lu lulusan apa yang penting skillmu. Kecuali cuma jadi budak negara alias PNS," tulis warganet tersebut.
Hendi pun mengaku komentar itu menarik saat membaca ungkapan tersebut.
Lalu, dia pun mengucapkan selamat kepada para lulusan SD, SMP, SMA atau SMK yang telah sukses selama berkarir hingga menjadi bos besar.
Menurutnya, fenomena tersebut adalah sesuatu yang spesial dan di luar kebiasaan.
Dengan catatan, cara tersebut sangat sulit untuk diulang di kemudian hari pada generasi berikutnya.
"Kalau bagi yang komen ini yakin banget lulusan SMA pasti bisa sukses enggak usah kuliah, coba nanti jawab dengan jujur apakah anak Anda akan kamu kuliahin atau enggak?" tanya Hendi seperti dikutip Beritahits.id, Jumat (22/04/2022).
Baca Juga: 6 Tips Mengatur Waktu Ibadah dan Kuliah di Bulan Ramadan, Wajib Dicoba!
Lebih lanjut, Hendi berkata apabila warganet tersebut sangat yakin lulusan SMA dapat sukses tanpa kuliah. Maka Hendi meminta tak perlu memasukkan anak warganet itu masuk ke kursi perkuliahan.
Sebab tindakan tersebut dianggap sebagai suatu hal yang sia-sia belaka.
"Jadi yakin nih anaknya tidak bakal dikuliahin bang?" tulis Hendi kembali di caption.
Video itu viral dan meuai beragam tanggapan dari warganet lain.
"Kuliah tidak menjamin sukses, tapi kuliah InsyaAllah menjamin kita tidak berpikiran seperti yang di komen tersebut," tulis @rai***.
"Padahal kuliah bukan cuma sekedar nambah ilmu. Yang penting adalah mengembangkan pola pikir memperluas sudut pandang," ungkap @xee*.
"Pendidikan adalah salah satu cara untuk merubah masa depan," komentar @ver***.
Simak video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Pegawai Universitas Mataram Diduga Hamili Mahasiswi KKN Jadi Tersangka
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak