BeritaHits.id - Beredar postingan yang memperlihatkan isi CV (Curriculum Vitae) milik bocah Sekolah Dasar (SD) yang tak biasa. Di usianya yang masih terbilang masih belia, bocah tersebut memiliki segudang prestasi.
Kabar tersebut diunggah oleh akun Twitter dengan nama @worksfess dengan narasi sebagai berikut:
"Work! ini CV anak baru kelas 6 SD. Engga bisa ngebayangin kalau dia sudah selesai pendidikan bakal sepanjang apa CV nya nanti," tulis narasi pada unggahan yang dilihat Beritahits.id pada Minggu, (29/05/2022).
Tertera pada postingan, pemilik CV tersebut diketahui bernama Ahmad Duizz Annajib. Saat ditelusuri lebih jauh, bocah SD ini adalah putra dari Ainun Najib.
Baca Juga: Viral di TikTok, Intip Resep Ayam Goreng Mentega untuk Menu Keluarga Berikut Ini
Ainun Najib sendiri merupakan seorang praktisi teknologi informasi asal Gresik, Jawa Timur, yang kini bekerja di sebuah perusahaan teknologi di Singapura.
Beberapa waktu lalu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara khusus memintanya kembali ke Indonesia untuk membantu perkembangan teknologi di Indonesia. Namanya pun menjadi sorotan publik.
Kekinian, sang anak yang masih duduk di bangku SD pun viral karena isi CV nya yang bikin warganet melongo. Lewat CV nya tersebut, Ahmad Duizz Annajib memiliki berbagai pengalaman dan penghargaan.
CV yang dibuat menggunakan bahasa koding itu menuliskan segudang prestasinya. Ahmad Duizz Annajib berhasil meraih emas di beberapa kompetisi seperti International Singapore Mathematics Competition 2022, International Challenge on Information and Computational Thinking 2022, Singapore Mathematics Kangaroo Contest 2022, dan Singapore and Asian Schools Mathematics Olympiad 2022.
Bahkan sejak tahun 2018, Ahmad Duizz Annajib sudah mengikuti berbagai ajang Matematika dan Sains.
Baca Juga: Viral Dua Pemuda Diduga Merampas Uang Pria Paruh Baya yang Duduk di Trotoar
Unggahan CV bocah SD kelas 6 tersebut langsung menarik perhatian warganet di media sosial. Sebagian warganet merasa insecure akan prestasi Ahmad Duizz Annajib.
Berita Terkait
-
Profil PT Melia Sehat Sejahtera yang Viral Diduga Lakukan Pemaksaan, Siapa Pemiliknya?
-
JSSL Singapore 7s 2025: Asa HydroPlus Strikers dan MilkLife Shakers Menuju Final
-
Asisten Patrick Kluivert Singgung Presiden Prabowo, Ada Apa?
-
Dukung Benjamin Netanyahu Ditangkap, Wakil Ketua MPR Bandingkan dengan Kasus Presiden Filipina
-
Selain Ijazah, Risman Sianipar Soroti Skripsi Jokowi yang Ternyata Berbeda dengan Teman Seangkatan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak