Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Sekar Anindyah Lamase
Jum'at, 24 Juni 2022 | 13:18 WIB
Wanita rekam bapak-bapak yang ikut seleksi tes PPPK. (Instagram/tante.rempong.official)

BeritaHits.id - Terekam momen seorang bapak-bapak yang menjadi pekerja honorer mengikuti tes Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja alias PPPK tengah menjadi perbincangan warganet.

Video itu diunggah dan dibagikan kembali oleh akun bernama @tante.rempong.official di jejaring media sosial Instagram pada Jumat (24/06/2022).

Rekaman itu dikabarkan oleh seorang wanita yang ikut melakukan tes seleksi PPPK dengan ratusan tenaga honorer lain.

Dalam video tersebut memperlihatkan seluruh peserta tes PPPK duduk di kursi masing-masing di sebuah ruangan yang begitu luas.

Baca Juga: Tenaga Honorer Dihapus, 12.417 Pegawai Pemprov Sumbar Akan Terdampak

Diantara seluruh tenaga honorer yang berada di lokasi, si perekam saat itu menangkap keberadaan seorang bapak-bapak.

Meski bapak itu terlihat sudah berumur, namun dia tetap ikut berjuang dalam tes pengangkatan tenaga honorer tersebut.

"Ya Allah luluskan bapak itu aku tahu perasaannya saat ini," tulis keterangan dikutip Beritahits.id, Jumat (24/06/2022).

Wanita rekam bapak-bapak yang ikut seleksi tes PPPK. (Instagram/tante.rempong.official)

Bapak itu terlihat duduk sendirian seraya melihat dan menengok kedepan beberapa kali.

Dengan pose badan membungkuk, bapak itu tampak seperti kelelahan dan sesekali mengusap matanya.

Baca Juga: Masih Dibutuhkan, Kemenpan Diminta Revisi Kebijakan Penghapusan Tenaga Honorer

Unggahan momen itu pun viral dan sontak menuai beragam tanggapan dari warganet.

Kolom komentar dibanjiri warganet yang penuh dengan doa untuk si bapak tersebut.

"Lulus ya pak," komentar @yandina***.

"Lihatnya sesek dadaku, semoga Tuhan menyertaimu pak," tulis @alvi***.

"Semoga dimudahkan ya pak, semoga ada kabar baik buat bapaknya," ungkap @wulan****.

"Kenapa sih harus tes lagi, luluskan ajalah buat yang sudah lama mengabdi di negeri ini. Lagian juga tidak ada pensiunan kok buat mereka nantinya hanya ingin gaji lebih aja daripada honorer tolong ih pemerintah negeri ini. Angkatlah para honorer yang sangat ikhlas membantu mencerdaskan anak-anak," timpal @shusyo***.

"Terima kasih yah pak sudah bertahan selama ini tetap mengajar walaupun masih honorer. Semoga ada kabar baik yah pak," ujar @ndrie***.

Nasib Tenaga Honorer yang Tak Lolos PPPK 2022

Melansir Suara.com, apabila pegawai honorer tidak lolos Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja seperti beberapa orang yang telah mendaftar PPPK 2022 dan tidak lolos, maka sesuai dengan perihal yang disampaikan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi mengeluarkan Surat Edaran terkait status kepegawaian di lingkungan instansi pemerintahan pusat dan daerah pada Mei 2022.

Di dalam surat edaran tersebut ada larangan pengangkatan pegawai di luar status PNS dan PPPK.Pegawai hnorer yang tidak lulus CPNS, akan diselesaikan pada 28 November 2023 maksimal. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi telah meminta masing-masing instansi untuk menyelesaikan urusan tersebut.

Pegawai honorer yang tidak lolos seleksi CPNS maupun PPPK, diangkat menjadi outsourching atau tenaga ahli daya dan menyesuaikan kebutuhan kementerian, lembaga, ataupun daerah. Jadi pegawai honorer tidak serta merta dipecat atau diberhentikan, melainkan masih dapat dijadikan tenaga ahli daya atau outsourching.

Instansi pemerintah banyak yang membutuhkan tenaga kerja untuk jabatan seperti satuan pengamanan, tenaga kebersihan, dan lain sebagainya.

Simak artikel selengkapnya, klik di sini!

Load More