BeritaHits.id - Seorang bapak-bapak diduga lakukan aksi tidak senonoh kepada sesama penumpang Kerete Api Indonesia (KAI). Pria tersebut duduk dengan posisi kaki terkangkang menghadap penumpang perempuan yang ada di depannya.
Peristiwa ini difoto oleh penumpang lain yang duduk di bangku sebelah mereka.
Berdasarkan unggahan foto yang dibagikan akun Twitter dengan nama pengguna @TitiSuherman, terlihat pria paruh baya duduk di kursi kereta ekonomi.
Pria yang tidak diketahui namanya itu menggunakan topi kepala, celana levis panjang dan baju kaos. Dia terlihat duduk bersama dua penumpang perempuan, di sisi kanan dan sisi depan. Mereka saling berhadapan seperti yang terlihat pada postingan.
Baca Juga: Jarang Disadari, Waspadai 6 Pola Umum Pelecehan Verbal dalam Hubungan Asmara
Kaki sang pria asing tersebut nangkring ke kursi penumpang perempuan yang ada di depannya. Dia juga duduk dengan posisi kaki terkangkang, membuat perempuan berhijab tak nyaman. Pasalnya, tubuh perempuan seakan-akan diapit oleh kedua kaki pria tersebut.
Penumpang perempuan muda yang diduga mendapat perbuatan tidak menyenangkan itu, hanya bisa pasrah. Dia terus menundukan kepala sambil sibuk memainkan ponsel.
Menurut narasi pada unggahan, kedua penumpang kereta api ini tidak saling mengenal. Namun, sang pria sejak awal memaksakan akrab dengan penumpang yang ada di depannya.
"Jengah gw lihatnya padahal engga kenal, tapi bapak itu baru naik dah sok akrab gitu nanya-nanya tapi si mbak nya," tulis narasi pada unggahan dikutip Beritahits.id pada Kamis, (25/8/2022).
Sayangnya, unggahan foto yang dibagikan akun Twitter @TitiSuherman tidak menyertakan keterangan tempat dan kapan peristiwa ini terjadi. Unggahan juga mendapat reaksi dari warganet.
Baca Juga: 4 Fakta Motif Pembunuhan Brigadir J antara Perselingkuhan atau Pelecehan
"Kok duduknya gak sopan gitu sih sama orang yang gak dikenal? aneh banget deh," kata neter.
Berita Terkait
-
Gaungkan Ekonomi Umat, Sekjen JATMA Aswaja Helmy Faishal: Yang Kaya Bantu yang Miskin
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
Jessica Iskandar Trauma Dokter Pria, Ungkap Jadi Korban Pelecehan Saat Berobat Kulit
-
Kereta Api Jayakarta Dilempari Batu, KAI Daop 6 Yogyakarta Geram dan Ancam Pidana Berat
-
Honorer di DPRD DKI Diduga Jadi Korban Pelecehan Seksual, Pelaku Paksa Cium Bibir-Gesekkan Kelamin
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak