BeritaHits.id - Najwa Shihab memang terkenal berani dan tak ragu untuk mengkritik pedas pemerintah dan pejabat publik yang tak pro rakyat.
Baru-baru ini, Najwa Shihab kembali memberikan kritikan dan sindiran menohok yang ditujukan kepada oknum polisi yang bergaya hidup mewah nan hedon.
Pernyataan itu disampaikannya melalui video "Ngobrolin Kebocoran Data, Gaya Hedon Polisi, Pro Kontra BBM Naik | Musyawarah" yang diunggah di kanal YouTubenya 'Najwa Shihab' pada Rabu (14/09/2022).
Dalam video tersebut, Najwa Shihab berbincang-bincang dengan Jovial da Lopez dan Andovi da Lopez yang mengobrolkan soal Police Fashion Week.
"Jadi sambungan dari ramainya kasus Sambo, itu juga orang ngelihat polisi ini tuh kerap kali nggak malu dan sungkan mempertontonkan kemewahan/gaya hidup hedon," tutur presenter Najwa Shihab dipetik Beritahits.id, Kamis (15/09/2022) dilansir dari kanal YouTube Najwa Shihab.
Najwa Shihab menjelaskan soal kritikan keras Komisi III DPR RI mengenai gaya mewah Kapolres.
Lalu dia melanjutkan sindiran menohok darinya untuk oknum polisi yang sedari dulu tak sungkan untuk pamer kemewahan.
Najwa juga menilai keluarga oknum polisi itu pun bangga pamer hidup mewah mereka.
"Ada istri Kapolres yang nggak malu tuh pamer foto di Instagram lagi naik sepeda harganya Rp300 juta," tutur Najwa Shihab.
Kemudian, Najwa Shihab juga menyentil penampilan mewah salah satu petinggi Polri saat konferensi pers kasus Ferdy Sambo, yang turut menjadi sorotan warganet beberapa saat lalu.
Najwa Shihab menyoroti kehidupan mewah pejabat publik tersebut yang tak sesuai dengan gaji yang mereka peroleh.
"Problem/masalahnya adalah ketika pejabat-pejabat ini yang kita tahu gaji lu tuh berapa, tunjangan lu tu berapa dan nggak matching (sesuai) gaya hidup mewahnya dengan pendapatan mereka," terangnya.
"Jadi kan wajar orang bertanya-tanya, halal nggak sih duit lu?" sindirnya pedas.
Setelah itu, Najwa Shihab menyampaikan soal kesederhanaan sosok Jenderal Hoegeng selama menjabat menjadi Kapolri.
Menurutnya, kisah mengenai pribadi sederhana Jenderal Hoegeng seharusnya menjadi patokan untuk polisi sekarang.
Tag
Berita Terkait
-
Buntut Kasus Ferdy Sambo, Najwa Shihab Ajak Masyarakat Tak Takut Oknum Polisi: Jangan Mau Ditakut-takuti dengan Pasal
-
Berkaca dari Kasus Kaisar Sambo, Najwa Shihab Ajak Masyarakat Tak Takut Oknum Polisi
-
Sindiran Nyelekit Najwa Shihab Kepada Instansi Kepolisian: Tuh Urusi Dulu Ferdy Sambo!
-
Najwa Shihab Jengkel Data NIK Banyak Bocor: Persoalannya Tuh, Enggak Ada Perlindungan Dari Negara
-
Data Rakyat Bocor, Najwa Shihab Beri Pesan Menohok ke Pemerintah
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!