BeritaHits.id - Kasus kopi sianida yang menewaskan Wayan Mirna Salihin tahun 2016 silam kembali menuai sorotan publik setelah layanan streaming Netflix menayangkan dokumenter bertajuk “Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso”.
Proses persidangan yang sangat viral beberapa tahun lalu itu pun kembali dikuliti oleh warganet, tak terkecuali perihal profil pengacara pembela Jessica. Adalah pengacara kondang Otto Hasibuan yang berada di kubu Jessica Kumala Wongso hingga akhirnya membuat sang klien berakhir dipenjara 20 tahun.
Tentu penunjukan Otto sebagai kuasa hukum Jessica ini juga diperbincangkan lantaran tarif yang ditetapkan tidak main-main. Meski tak terkuak berapa uang yang harus dibayarkan Jessica untuk jasa Otto kala itu, tetapi tarif yang dibebankan Otto kepada kliennya tercatat tidak main-main nominalnya.
Dikutip dari Deli – jaringan Suara.com, mertua Jessica Mila itu bahkan bisa dibayar dengan Dolar Amerika Serikat. Terungkap pula jika Otto mendapat bayaran sampai USD2,5 juta atau setara Rp39 miliar untuk mewakili Djoko Tjandra dalam kasus cessie Bank Bali dan itulah salah satu kasus dengan bayaran terbesarnya.
Baca Juga: Bongkar Kesalahan Fatal Suami Mirna, Ibu Jessica Wongso Sebut Putrinya Cuma Kambing Hitam
Karena itulah muncul asumsi bila keluarga Jessica juga harus merogoh kocek dalam-dalam untuk membayar jasa Otto. Bukan hanya itu, ayah Mirna, Edi Darmawan Salihin, juga meyakini bahwa keluarga Jessica sudah habis uang banyak untuk menuntaskan kasus ini.
Namun sebenarnya, seberapa kaya ayah Jessica Kumala Wongso? Dilihat di wawancara lawasnya di kanal YouTube KOMPASTV, Imelda Wongso yang merupakan ibunda Jessica membantah tudingan soal keluarganya adalah konglomerat.
“Enggak bener semua. Anak Tante semuanya kerja, makan gaji, hanya itu,” ujar Imelda, dikutip pada Selasa (3/10/2023).
Terkait tuduhan bahwa keluarganya mempunyai pabrik plastik hingga membuat suaminya tidak mau muncul di depan media demi melindungi reputasi juga dibantah oleh Imelda. “Kita orang bukan punya pabrik. Kita orang agen, agen plastik, jadi bukan pabrik. Yang produksi bukan kita orang, kita hanya agennya saja. Jadi pabriknya ada bahan apa kita nggak tahu,” ungkap Imelda.
“Bapak itu kan ada sakit, 1,5 tahun yang lalu dia baru operasi kepalanya, jadi dia nggak boleh begitu stres. Kakak-kakaknya juga sudah pesan, kalau bisa papanya nggak usah tampil. Kita kan kalau diwawancarai gini kan dikorek-korek, dia bicara juga nggak bisa, jadi dia cuma berdoa saja buat Jessica. Jadi dia nggak boleh stres sama sekali,” lanjutnya.
Baca Juga: Disidang Kasus Kopi Sianida, Jessica Wongso Sempat-sempatnya Ngefans Pakaian Jurnalis Ini
Bila digali lebih dalam, memang Imelda Wongso lah yang paling banyak tampil di depan publik setelah putri bungsunya ditetapkan sebagai pelaku pembunuhan Mirna. Namun Imelda juga menekankan bahwa anaknya hingga racun sianida bukanlah penyebab kematian Mirna.
“Mirna nggak ada salah, nggak punya salah apa-apa, mereka nggak pernah ribut, mereka anak baik-baik semua. Makanya saya menyesalkan, mestinya Mirna nggak meninggal kalau suaminya tidak teledor. Itu suaminya teledor, nggak kasih kesempatan dokter GI menangani lebih lama. Kenapa dia langsung bawa gitu?” ucap Imelda, dikutip dari video unggahan akun Instagram @lambe__danu.
Berita Terkait
-
Begini Momen Jessica Wongso Jalani Sidang PK Jilid 2 Kasus Kopi Sianida
-
Kekayaan Otto Hasibuan, Pengacara Kondang yang Jadi Wakil Menko Hukum dan HAM Kabinet Prabowo-Gibran
-
Sidang Perdana PK Jessica Wongso Ditunda 29 Oktober 2024
-
Intip Rumah Mewah Otto Hasibuan, Calon Wamen Prabowo dengan Kekayaan Mentereng
-
Otto Hasibuan vs Hotman Paris dari Segala Aspek, Mertua Jessica Mila Lebih Dipercaya Prabowo Masuk Kabinet?
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak