BeritaHits.id - Edi Darmawan Salihin sedang menjadi sorotan publik, buntut kemunculannya di film dokumenter Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso yang tayang di Netflix.
Kini, ayah mendiang Wayan Mirna Salihin ini bahkan dicurigai publik menjadi dalang dari kematian putrinya sendiri pada 2016 silam.
Gara-gara kecurigaan tersebut, publik terus menguliti borok Edi Darmawan. Salah satunya soal ayah mendiang Mirna Salihin tersebut yang pernah mem-PHK puluhan karyawan tanpa pesangon.
Dikutip dari unggahan akun TikTok @justiceforjessicawongso pada Rabu (11/10/2023), tampak pemberitaan mengenai Edi Darmawan yang memecat karyawan tanpa pesangon.
Baca Juga: Tulis Surat di Penjara, Jessica Wongso Bantah Ayah Mirna yang Tuding Otto Hasibuan Peras Keluarganya
Pemilik PT Fajar Indah Cakra Cemerlang itu bahkan dikabarkan sudah dilaporkan ke polisi karena memecat karyawan tanpa pesangon.
"Puluhan Karyawan Swasta Sakit Hati Alami PHK Tanpa Pesangon," judul pemberitaan soal Edi Darmawan yang dikutip netizen.
Selain pemberitaan tersebut, diunggah juga berita soal karyawan perusahaan milik Edi Darmawan yang pernah berdemo meminta Jessica Kumala Wongso dihukum mati.
Diketahui, Jessica Wongso terbukti bersalah melakukan pembunuhan berencana terhadap Mirna Salihin pada 2016. Ia pun telah divonis Majelis Hakim kurungan penjara selama 20 tahun.
"Karyawan Ayah Mirna Demo Minta Jessica Dihukum Mati," pemberitaan lain yang dikutip netizen.
Unggahan ini pun sontak saja menuai sorotan netizen. Beragam komentar dilontarkan netizen dalam unggahan ini.
Banyak netizen yang menyebut Edi Darmawan mendapatkan karma setelah berhasil menjebloskan Jessica Wongso ke penjara.
"Kasihan. Dulu demo bela si bos, sekarang di sepak dari perusahaan," komentar netizen.
"Padahal pas sidang kemarin mereka ngebela loh, ikutan demo untuk nuntut Jessica. Eh, tahunya hak mereka kagak dibela," imbuh yang lain.
"Wkwk udah dimanfaatin ya buang aja," tambah lainnya.
"Hukum apa? Hukum tabur tuai. LOL," ujar netizen lain lagi.
"Karma itu akan datang cepat atau lambat," timpal yang lain.
Berita Terkait
-
Terpidana Kasus Kopi Sianida Protes Jaksa Hadirkan Ahli, Jessica Wongso Mendadak Walk Out di Sidang PK
-
Emiten Leasing Boy Thohir Akui PHK Ribuan Karyawan
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Mobil Listrik Timbulkan Gelombang PHK Industri Otomotif
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Tragedi di Paser, BEM KM Unmul Tuntut Keadilan dan Perlindungan untuk Masyarakat Adat
-
Ini Alasan Pemerintahan Prabowo Belum Gaspol Bangun Infrastruktur
-
Miris! Ribuan Anggota TNI-Polri Terseret Judi Online, Sinyal Pembenahan?
-
Lapor Mas Wapres ala Gibran: Kebijakan Strategis atau Populis?
-
Emiten Leasing Boy Thohir Akui PHK Ribuan Karyawan
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak