BeritaHits.id - Mendagri Tito Karnavian ikut terseret dalam kasus kopi sianida yang kembali memanas beberapa waktu belakangan. Pasalnya ayah Wayan Mirna Salihin sempat menyebutkan nama Tito sebagai salah satu polisi yang menonton detik-detik Jessica Kumala Wongso diduga memasukkan racun sianida bersamanya.
Yang menjadi sorotan, Edi Darmawan Salihin mengaku sengaja tidak mengeluarkan bukti krusial tersebut di persidangan demi membuat Jessica merasakan suramnya penjara. Hal ini sontak membuat Tito ikut menjadi perbincangan warganet bersama sejumlah nama polisi lain seperti Krishna Murti.
Salah satu yang menyorotinya adalah akun TikTok @curhat_sharing_bareng dan memperlihatkan video wawancara lawas Tito terkait kasus kopi sianida.
Kala itu Tito sudah tidak menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya tetapi masih berpangkat jenderal bintang dua alias Irjen. Tito lalu membahas soal peran Kepolisian Federal Australia (AFP) dalam kasus Jessica.
“Jessica saya kira sekarang sudah tahap pemberkasan. Tapi saya kira dapat informasi yang sangat bagus dari Australia, tapi sengaja belum diekspos,” tutur Tito, dikutip pada Kamis (12/10/2023).
“Ada catatan kriminal, di antaranya percobaan bunuh diri. Tapi kita belum ekspos karena terikat dalam MLA dengan Australia, setiap statement dikeluarkan oleh Polri harus ada kesepakatan,” lanjutnya.
Tito memang menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya ketika kasus kopi sianida mulai diusut. Namun belakangan publik menyoroti cepatnya kenaikan pangkat Tito lantaran hanya dalam beberapa bulan sudah menjadi jenderal polisi bintang 4 dan menjadi Kapolri.
Karier Kilat Tito Karnavian di Tahun 2016
Sebagai pengingat, kasus kopi sianida terjadi pada 6 Januari 2016 dan saat itu Tito menjadi Kapolda Metro Jaya dengan pangkat Irjen. Selain kopi sianida, kala itu Tito menghadapi sejumlah peristiwa besar, salah satunya teror bom Sarinah yang turut melambungkan nama Krishna Murti.
Lalu per tanggal 14 Maret 2016, Tito mendapat promosi dan menjadi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Dengan demikian, Tito mendapatkan penyesuaian kepangkatan menjadi Komjen alias jenderal polisi bintang tiga.
Namun jabatan ini pun tak berjalan lama. Pasalnya Presiden Joko Widodo kemudian menunjuk Tito menjadi calon tunggal Kapolri per tanggal 15 Juni 2016 untuk menggantikan Badrodin Haiti.
Usai melakukan fit and proper test, Komisi III DPR RI menyetujui usulan Jokowi dan Tito resmi dilantik menjadi Kapolri pada 13 Juli 2016. Dengan demikian, hanya dalam 3 bulan pangkat Tito kembali naik menjadi Jenderal penyandang empat bintang.
Bila dihitung dari kasus kopi sianida, maka hanya butuh waktu 6 bulan untuk Tito naik pangkat dua tingkat sekaligus dari bintang 2 ke 4. Hal inilah yang kemudian disoroti oleh sejumlah warganet.
“Saat kasus ini ternyata masih bintang 2, indikasi memang kemungkinan ngejar pangkat dari kasus ini,” komentar warganet.
“Boooo ngorbanin anak orang demi karier. Cuih,” kecam yang lainnya.
Berita Terkait
-
Jaksa Shandy Handika Feeling Menang Lawan Otto Hasibuan Saat Tangani Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso
-
Nilai Pernyataan Dr Djaja soal Sianida Mirna Tak Valid, Prof Eddy: Tidak Beda dengan Orang Ngomong di Pinggir Jalan
-
Kesaksian Fristian Griec tentang Sisi Lain Jessica Wongso, Tak Banyak Diketahui Orang
-
Pasrah, Kembaran Mirna Legowo Jessica Wongso Banyak yang Bela: Dia Suka Jadi Pusat Perhatian
-
Kini Dihujat Gegara 'Ice Cold', Krishna Murti Pamer Penampakan Kopi Sianida: Jangan Diminum
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak