BeritaHits.id - Pengamat politik Adi Prayitno menyoroti dua sosok menteri yang gagal dipinang menjadi wakil presiden untuk Pilpres 2024, yakni Erick Thohir dan Sandiaga Uno.
Diketahui, sebelum akhirnya mendeklarasikan Mahfud MD sebagai calon wakil presiden, Ganjar Pranowo terlebih dulu disebut-sebut akan menggandeng Sandiaga Uno sebagai pendampingnya.
Sementara itu, awalnya Erick Thohir disebut-sebut juga sebagai salah satu sosok potensial yang akan mendampingi Prabowo Subianto di pesta demokrasi mendatang.
Terkait dengan gagalnya kedua menteri di Kabinet Presiden Joko Widodo alias Jokowi tersebut maju di Pilpres 2024, Adi Prayitno menyebut jika Erick Thohir dan Sandiaga Uno pasti merasa sakit hati.
"Bagi saya pasti sakit hati. Secara alamiah orang gagal maju pasti sakit hati," ujar Adi dikutip dari unggahan kanal YouTube Total Politik, Selasa (24/10/2023).
Adi Prayitno lantas menyoroti sikap Erick Thohir dan Sandiaga Uno. Ia menyebutkan jika Sandiaga Uno lebih tampak jujur ketika mengekspresikan rasa sakit hatinya gara-gara batal menjadi calon wakil presiden dari Ganjar.
Hal ini berbeda dengan Erick Thohir yang tampak diam tanpa menunjukkan rasa kecewanya karena gagal maju sebagai wakil presiden dari Prabowo.
"Sandi bagi saya terlampau jujur. Mengatakan teriris-iris, tersayat ketika tak bisa maju berdampingan dengan Ganjar, tapi itu bentuk kejujuran," beber Adi.
"Kalau Erick agak nggak jujur, ada kurang jujurnya. Orang gagal maju biasanya sakit hati," imbuhnya.
Baca Juga: Ditanya Persiapan Daftar di KPU Besok, Prabowo Subianto: InsyaAllah
Tag
Berita Terkait
- 
            
              Di Deklarasi Dukungan PSI, Prabowo Gregetan: Ini Memang Saya Tunggu-tunggu, Udah Mepet, Besok Udah Mau Daftar
 - 
            
              Mahfud MD Dapat Ucapan Selamat Langsung dari Jokowi saat Minta Izin Cuti Satu Hari Seminggu saat Kampanye
 - 
            
              Rombongan Prabowo-Gibran Diprediksi Bikin Macet Jakarta Besok, Gerindra Minta Maaf ke Warga Ibu Kota
 - 
            
              Ibaratkan Gibran Buah Karbitan, Pengamat: Kalau Dimakan Enggak Enak
 - 
            
              Golkar Usung Gibran Jadi Cawapres, Ridwan Kamil Pernah Koar-koar Jangan Pilih Anak Muda Dompleng Nama Bapak
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
 - 
            
              Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
 - 
            
              Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
 - 
            
              Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
 - 
            
              Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!