BeritaHits.id - Kinerja Mahkamah Konstitusi (MK) terus menuai tanda tanya pasca memberikan tiket untuk Gibran Rakabuming Raka maju sebagai cawapres Prabowo Subianto. Banyak yang curiga apalagi karena Ketua MK, Anwar Usman, adalah adik ipar Presiden Joko Widodo yang berarti paman Gibran.
Namun putusan itu pula yang menjadi alasan Prabowo mengusung Gibran sebagai cawapres dan telah didaftarkan ke KPU. Hanya saja sikap koalisi Prabowo ini ternyata juga berdampak terhadap elektabilitasnya, sebagaimana dijelaskan oleh Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi.
Dilihat di kanal YouTube tvOneNews, Burhanuddin awalnya membahas elektabilitas setiap capres tanpa pasangan mereka. Burhanuddin mendasarkan penjelasannya pada hasil survei Indikator Politik Indonesia yang dilaksanakan setelah putusan MK yang meloloskan Gibran.
“Ada indikasi yang harus diwaspadai oleh Koalisi Indonesia Maju berkaitan dengan potensi Gibran apakah sebagai aset elektoral atau beban elektoral,” kata Burhanuddin, dikutip pada Jumat (27/10/2023).
Baca Juga: 5 Potret Terkini Jan Ethes Di Usia 7 Tahun, Makin Mirip Gibran Rakabuming
Lalu hasilnya untuk survei elektabilitas capres tanpa pasangan adalah Prabowo yang paling unggul dengan 37 persen, diikuti Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.
Survei lalu dilakukan dengan pasangan, yakni Prabowo-Gibran, Ganjar-Mahfud MD, serta Anies-Muhaimin Iskandar. Lantas seperti apa hasilnya?
“Ganjar-Mahfud MD turun sedikit menjadi 33,7 persen. Prabowo Subianto-Gibran ada indikasi turun sedikit menjadi 36,1 persen. Sementara Anies-Muhaimin naik sedikit dari 22 menjadi 23,7 persen. Nah sebagian ada yang menjadi tidak tahu atau tidak jawab,” terang Burhanuddin.
Lantas apa maknanya?
“Artinya ada sebagian pendukung Ganjar-Mahfud itu mengalami kegalauan, melihat nama Gibran menjadi pendamping Prabowo Subianto, tetapi sebagian kecil pendukung Ganjar-Mahfud ini tidak otomatis pindah ke Prabowo Subianto dan Gibran. Setelah kita cek, migrasinya itu ke tidak tahu/tidak jawab,” ungkap Burhanuddin.
Baca Juga: FX Rudy Bongkar Alasan Tak Pecat Gibran, Ungkit Etika Politik
“Ada sebagian kecil pendukung Prabowo Subianto dan Gibran yang pindah ke Anies Baswedan. Memang masih kecil, tidak signifikan, tetapi ini indikasi awal bahwa sebagian kecil basis lama Prabowo itu tidak happy dengan pilihan Gibran sebagai cawapresnya. Pak Prabowo ini basis lamanya cenderung kritis kepada Pak Jokowi. Jadi ketika Pak Prabowo meminang Gibran Rakabuming Raka putra presiden, sebagian pendukungnya itu larinya ke capres yang secara ideologis dan sikap politiknya dekat, yaitu Anies Baswedan,” lanjutnya.
Berita Terkait
-
Rapat Perdana di DPR, Sjafrie Sjamsoeddin Janji Lanjutkan Program Prabowo di Kemenhan, Apa Saja?
-
Momen Wanita Berbaju Putih Kibas-kibas Rambut Sambut Kehadiran Prabowo di Qasr Al Watan Abu Dhabi
-
Paslon Robinsar-Fajar Daur Ulang APK Jadi Aneka Barang Bermanfaat
-
Terdaftar di TPS 08, Prabowo Tak Akan Nyoblos Pasangan Ridwan Kamil-Suswono
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak