BeritaHits.id - Presiden Joko Widodo dituding berusaha melanggengkan kekuasaannya dengan melakukan politik dinasti. Pasalnya Jokowi diyakini terlibat dalam upaya cawe-cawe agar sang putra sulung, Gibran Rakabuming Raka, bisa menjadi cawapres Prabowo Subianto.
Karena itulah tidak heran bila keluarga Jokowi terus menuai kritikan, baik dari masyarakat umum, para pakar, sampai tokoh-tokoh bangsa. Salah satu yang diduga ikut merespons adalah KH Ahmad Mustofa Bisri alias Gus Mus.
Hal ini seperti dilihat di akun Twitter putri Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid, Alissa Wahid. Dari keterangan di video, terungkap bila Gus Mus menyampaikan sindiran nyelekit tersebut pada Selasa (31/10/2023).
“Byuh, Abah…” begitulah caption yang dituliskan Alissa, dikutip pada Rabu (1/11/2023).
Baca Juga: Pernah Sohiban di Solo, Presiden Jokowi Sebut Agus Subiyanto Penuhi Segala Aspek Jadi Panglima TNI
Memangnya apa yang disampaikan Gus Mus?
“Ada sirup rasa jeruk dan durian,” kata Gus Mus yang terlihat berdiri di podium di Taman Budaya Surakarta tersebut. “Ada keripik rasa keju dan ikan.”
“Ada republik rasa kerajaan,” sambung pimpinan Pondok Pesantren Raudlatun Thalibin Leteh, Rembang tersebut.
Terdengar celetukannya di akhir langsung disambut dengan tepuk tangan, seolah dianggap sangat relevan dengan hiruk-pikuk dunia politik di Tanah Air saat ini. Apalagi karena sindiran itu disampaikan di Kota Solo yang tentu identik dengan keluarga Jokowi.
Warganet pun ikut meramaikan video tersebut dengan menyentil Jokowi.
Baca Juga: Rocky Gerung Bongkar Tabiat Asli Jokowi: Pura-Pura Merakyat Padahal Money Politic demi Berkuasa
“Cuma 3 kalimat pendek… nyindir nya Ampe ke lubuk hati, dengarin tuh pak @jokowi, ini ulama besar yang udah keluar suara, berarti Republik ini sedang tak sehat,” komentar warganet.
“Singkat, padat dan jelas ya mbak,” tutur warganet lain.
“Abah udah pada satu titik kesedihannya pada republik ini, sehat sehat terus abah…” timpal yang lainnya.
Berita Terkait
-
Anies Masuk 'Medan Pertempuran' di Pilkada Jakarta, PDIP Makin PD Lawan Paslon yang Didukung Jokowi
-
Hitung Mundur Pilkada Jakarta: Adu Kuat Pengaruh Jokowi dan Anies di Ibu Kota
-
Tak Hadiri Kampanye Akbar RK-Suswono, Rocky Gerung Sebut Jokowi Tidak Tenang
-
Akademisi Sebut Dukungan Jokowi ke Ridwan Kamil sebagai Kebohongan
-
PDIP Minta Prabowo Tegur Jokowi yang Terlalu Jauh Cawe-cawe di Pilkada 2024
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak