Scroll untuk membaca artikel
Farah Nabilla | Dita Alvinasari
Jum'at, 03 November 2023 | 13:02 WIB
Ilustrasi polisi melakukan penganiayaan. (AJNN Net)

BeritaHits.id - Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang yang terjadi pada 18 Agustus 2021 akhirnya menemukan titik terang. Ditreskrimum Polda Jabar telah menetapkan 5 tersangka dalam kasus ini.

Kelima tersangka yang terlibat dalam pembunuhan Tuti Suhartini (55) dan Amelia Mustika Ratu (23) adalah Yosep Hidayah, Muhammad Ramadanu, Mimin Mintarsih, Arighi Reksa Pratama, dan Abi.

Kendati telah menetapkan kelima tersangka, polisi masih terus melakukan penyelidikan untuk menemukan bukti-bukti tambahan dan dugaan keterlibatan pihak lain dalam kasus Subang.

Belakangan, muncul kabar seorang perwira polisi yang diduga ikut terlibat dalam kasus yang menewaskan Tuti Suhartini dan Amelia Mustika tersebut. Rumah milik oknum perwira polisi ini juga disebut-sebut telah digeledah oleh pihak kepolisian Polda Jabar.

Baca Juga: 5 Fakta Baru Misteri Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Pelaku Pembunuh Ternyata Suaminya Sendiri

Tuti Suhartini (55) dan Amelia Mustika Ratu (23), korban pembunuhan di Subang. (istimewa)

Direktur Kriminal Umum Polda Jabar, Kombes Pol Surawan, membenarkan kabar soal penggeledahan rumah oknum perwira polisi tersebut. Oknum polisi tersebut diduga masuk ke TKP kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang.

Lebih jelas, diungkap oleh Kombes Pol Surawan, oknum perwira polisi itu diduga ikut terlibat dalam membersihkan kamar mandi di TKP. Bukan itu saja, ia juga diduga mengambil sejumlah barang di TKP, termasuk mobil.

Kendati demikian, Kombes Pol Surawan menjelaskan jika oknum perwira polisi itu belum tentu terlibat dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang tersebut. Pemeriksaan terhadap oknum tersebut dilakukan untuk mencari tahu kemungkinan keterlibatannya.

Siapa Sosok Oknum Perwira Polisi Diduga Teribat Kasus Subang?

Oknum perwira polisi yang diduga terlibat dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini dikabarkan merupakan atasan Arif Lukman Nurhakim Miftahul, keponakan Yosep Hidayah yang juga seorang polisi.

Baca Juga: Jenazah Amel Ditemukan Tanpa Busana, Perempuan Diduga Kerasukan Arwahnya Beri Petujuk soal Sampah Kresek

Diketahui, saat kasus Subang terjadi, Arif Lukman merupakan salah seorang polisi berpangkat Briptu yang bertugas di Polres Subang. Ia berkerja di bagian Humas Polres Subang.

Arif Lukman diduga ikut campur tangan dalam kasus ini. Ia diduga memerintah Yoris yang merupakan anak Tuti Suhartini untuk memindahkan mobil Toyota Yaris milik Amel dari TKP kasus ibu dan anak di Subang.

Arif Lukman juga diduga meminta uang kepada Yoris saat jenazah Tuti Suhartini dan Amelia Mustika diotopsi. Tak hanya itu, pria tersebut jika diduga pernah mendatangi TKP bersama para tersangka. Saat itu, Arif Lukman beralasan ingin mengambil kucing peliharaan milik Amelia Mustika di TKP kasus Subang.

Selain itu, Arif Lukman juga dicurigai berperan membantu merancang cara agar kasus pembunuhan Tuti Suhartini dan Amelia Mustika itu tidak bisa diungkap.

Load More