BeritaHits.id - Beberapa waktu lalu ada pernyataan bacapres Ganjar Pranowo yang dianggap merendahkan profesi orang lain. Misalnya saja ketika Ganjar diduga meremehkan Najwa Shihab dan profesinya sebagai jurnalis, hingga sang mantan Gubernur Jawa Tengah yang dianggap merendahkan kemampuan anak bangsa terkait TKA Cina.
Kekinian warganet kembali memperdebatkan sebuah video ketika Ganjar menyambut salah satu temannya semasa sekolah dasar. Pasalnya sikap dan respons Ganjar di video itu dianggap sebagai bentuk meremehkan temannya yang diduga belum sukses.
“Pov: Ketika gua ketemu temen SD yang sudah sukses,” begitulah keterangan yang tertera di video, dikutip dari akun Twitter @profesor_saham, Jumat (10/11/2023).
Tampak Ganjar tengah diwawancarai salah satu media nasional kala mengundang teman-temannya semasa SD untuk bersilaturahmi saat Lebaran. Saat itu Ganjar masih menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah.
Lalu seorang pria dengan pakaian yang sudah tampak usang menghampiri dan menyapa Ganjar dengan akrab. Ganjar pun merespons positif sapaan tersebut, terbukti dari dirinya yang langsung merangkul teman yang baru datang.
“Njar,” sapa pria yang tampak mengenakan peci tersebut. “Sik kelingan aku (Masih ingat aku)?”
Ganjar pun langsung memperkenalkan pria yang menyapanya tersebut, “Ini temen SD saya, namanya Kamso. Ini satu kelas waktu itu dan, ya… jadi seperti ini.”
Ganjar tampak tertawa canggung di ujung kalimatnya, sementara pria yang dipanggil Kamso tadi hanya terlihat tersenyum sungkan selama dirangkul Ganjar.
Momen inilah yang ramai digoreng oleh warganet, bahkan mengaitkannya lagi dengan dugaan Ganjar pernah merendahkan profesi jurnalis yang digeluti Najwa Shihab.
Baca Juga: Puan Ajak Doa Keselamatan Bangsa Pilih Ganjar-Mahfud, Malah Diteriaki: Prabowo!
“Sekelas Najwa Shihab aja diginiin, apalagi Pak Kamso :))” komentar warganet.
“Wkwkwk malah ngeroasting orang, ‘jadi seperti ini’ kurang enak di denger sih. Yang begini-begini nih yang bikin beberapa temen males ikut acara reunian,” tulis warganet.
“Mental note: kalo aku nanti berada di situasi yang sama dan gatau mau bilang/muji apa, daripada ‘jadi seperti ini’, mungkin aku bisa ‘sekarang masih kelihatan sehat, mantap’ atau ‘sekarang udah banyak pengalaman hidup’,” saran warganet lain.
“Singkat padat nyelekittt,” timpal yang lainnya.
Berita Terkait
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
-
Santer Kabar ke Jakarta Dikaitkan Mau Jadi Kader Golkar, Jokowi: Mau Nengok Cucu
-
Viral di TikTok! Cara Kirim Pesan Rahasia Pakai Lagu Lewat Send the Song
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak