BeritaHits.id - Momen seorang jurnalis perempuan mengajak sang anak saat sedang melakukan siaran langsung di Gaza, Palestina menjadi sorotan.
Seperti dilihat melalui unggahan akun TikTok @/moon_skyl pada Selasa (14/11/2023), terlihat seorang wanita dengan rompi bertulis 'Press' tengah melakukan siaran langsung kondisi Gaza yang kini sedang digempur serangan tentara Israel.
Tampak seorang anak kecil perempuan yang setia berdiri di samping jurnalis berkerudung hitam tersebut. Menurut keterangan yang ada, bocah tersebut adalah putri dari sang jurnalis yang sedang meliput di Gaza, Palestina.
Bocah perempuan itu tampak tak beranjak sedikitpun dari sisi sang ibu yang sedang menjalankan tugasnya sebagai jurnalis. Ia terlihat sesekali menengokkan kepala ke kanan dan kiri.
Baca Juga: Tega! Emak-emak Minta Donasi Buat Palestina di Perempatan, Diduga Malah Diembat Sendiri
"Seorang jurnalis dari Gaza yang sedang meliput agresi Israel di Jalur Gaza sambil merawat putrinya yang masih berada di dekatnya. Inilah para wanita hebat di gaza. Cinta seorang ibu," keterangan pengunggah video.
Momen jurnalis yang mengajak anak perempuannya saat sedang melakukan siaran langsung ini sontak viral. Beragam respons dilontarkan netizen saat melihat unggahan ini.
Tak sedikit netizen yang salah fokus dengan rupa dari jurnalis dan anak tersebut. Pasalnya, meskipun tanpa make up dan bahkan tak mandi selama berhari-hari, keduanya tetap terlihat begitu cantik.
"Putrinya kayak boneka, cantik banget," komentar netizen.
"Orang Palestina itu tanpa make up, skincare, baju bagus tapi kayak adem aja. Bercahaya gimana gitu," timpal netizen lain.
Baca Juga: Niat Ikuti Fatwa MUI dengan Buang Produk Pro Israel, Malah Dihujat Warganet: Mubazir!
"Orang-orang Palestina cakep-cakep. Padahal udah berhari-hari enggak mandi, tapi nggak dekil, tetap shine," imbuh lainnya.
"Orang Palestina kekurangan air, nggak ada make up, nggak ada skincare tapi kok bisa ya mukanya nggak jerawatan. MasyaAllah," ujar yang lain.
"Pokoknya anak-anak Palestina itu nggak ada yang nggak cakep. Wajahnya itu bersinar semuanya," komentar netizen lainnya lagi.
Berita Terkait
-
"Pembunuhan di Luar Hukum": PBB Desak Israel Hentikan Kekerasan di Tepi Barat
-
Anies Disambut Meriah saat Kunjungi Acara Kampus, Netizen: Fufufafa Mana?
-
Pertukaran Tahanan Dramatis, Kondisi Memilukan Tahanan Palestina Setelah Dibebaskan
-
Presiden Prabowo Teriak 'Hidup Jokowi' saat HUT Gerindra, Langsung Jadi Trending Terlama di X
-
Dramatis! Tahanan Palestina Bakar Baju Penjara Israel di Gaza
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Rusuh Lagi! Indonesia Siap-siap Sanksi FIFA, Piala Dunia 2026 Pupus?
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Lolly Kembali Main TikTok, Penampilannya Jadi Sorotan: Aura Kemiskinan Vadel Badjideh Terhempas
Pilihan
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
-
Sejarah dan Makna Tradisi Nyekar Makam Sebelum Puasa Ramadan
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak