BeritaHits.id - Momen pertemuan Ganjar Pranowo dengan Rocky Gerung menuai sorotan publik. Keduanya bertemu di acara Sarasehan Ikatan Alumni (IKA) Universitas Negeri Malang (UNM) yang digelar pada Sabtu (18/11/2023).
Berdiri di panggung yang sama, saat itu Rocky Gerung dan Ganjar Pranowo terlibat dalam sesi debat. Namun, sebelum itu terjadi, pengamat politik itu sempat memberikan pantun untuk salah satu kandidat calon presiden di Pilpres 2024 tersebut.
Pantun yang diberikan oleh Rocky Gerung ini pun tak biasa. Pasalnya, ia membawa-bawa nama salah satu rival Ganjar Pranowo di kontestasi mendatang, yaitu calon presiden Anies Baswedan.
"Angin mamiri di Pantai Makassar, sambil bermain layang-layang. Aku berdiri bersama Ganjar, sambil menunggu Anies datang," kata Rocky dikutip dari unggahan kanal YouTube KOMPASTV pada Minggu (19/11/2023).
Baca Juga: Ditinggal Kuliah ke Amerika, Anak Sulung Anies Baswedan sampai Panggil Ayahnya 'Om'
Momen Rocky Gerung memberikan pantun kepada Ganjar Pranowo ini sontak saja menjadi perbincangan publik, apalagi saat itu pengamat politik tersebut mencatut nama Anies Baswedan.
Beragam komentar dilontarkan oleh netizen saat mendengar pantun Rocky Gerung. Tak sedikit yang mencoba menelaah maksud pantun yang diberikan oleh Rocky Gerung.
"Rocky Gerung terdengar arogan, tapi kita butuh sosok seperti ini untuk mengorek isi kepala para capres dan cawapres," komentar netizen.
"Ganjar selalu keringat dingin kalau diajak debat sama kau intelektual, apalagi sama si Rocky Gerung. Kualitasmu Ganjar," timpal netizen lain.
"Mantap. Biar tambah panas dingin PDIP," imbuh lainnya.
Baca Juga: Cerita Istri Anies Baswedan Pakai Alat Bantu Dengar Usai Melahirkan Anak
"Kalian nggak paham. Itu maksudnya Bang Rocky putaran kedua nanti menunggu Anies gabung ke Kubu Ganjar untuk melawan Prabowo-Gibran," ujar netizen lain.
"Artinya kayaknya si Rocky berharap Ganjar dan Anies nanti berkoalisi mengalahkan Prabowo. Gue dukung sih, biar Prabowo jadi capres aja terus. Nggak ada dia nggak asyik," komentar netizen lainnya lagi.
Berita Terkait
-
Momen Anies Baswedan dan Rocky Gerung Debat Soal UU ITE, Publik: Lawan yang Seimbang
-
Pakar Ekspresi Sebut Ganjar Penuh Beban saat Pidato di KPU: Bilangnya Riang Gembira, tapi..
-
Girang Ganjar-Mahfud MD Dapat Nomor Urut 3, Sandiaga Uno: Syarat Wudu Sempurna 3 Kali
-
Viral Truk Videotron Ganjar dan Mahfud MD Konvoi Keliling Jakarta, Ramai Disentil: Mahal Tuh, Duitnya Dari Mana?
-
Ganjar Salat Berjemaah Sebelum Pengambilan Nomor Urut Capres-Cawapres, Posisi Rukuk Jadi Omongan
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
5 HP dengan Kamera Terbaik di Dunia 2025, Ada Vivo dan Huawei
-
8 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Besar Performa Handal
-
Eks Pelatih Vinicius Junior Diincar Klub Liga 1: Persija atau Bali United?
-
Harga Emas Antam Naik Turun, Hari Ini Dibanderol Rp 1.894.000/Gram
-
Termasuk Lawan Montenegro, Ini Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia Sepak Bola Mini
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak