BeritaHits.id - Momen pertemuan Ganjar Pranowo dengan Rocky Gerung menuai sorotan publik. Keduanya bertemu di acara Sarasehan Ikatan Alumni (IKA) Universitas Negeri Malang (UNM) yang digelar pada Sabtu (18/11/2023).
Berdiri di panggung yang sama, saat itu Rocky Gerung dan Ganjar Pranowo terlibat dalam sesi debat. Namun, sebelum itu terjadi, pengamat politik itu sempat memberikan pantun untuk salah satu kandidat calon presiden di Pilpres 2024 tersebut.
Pantun yang diberikan oleh Rocky Gerung ini pun tak biasa. Pasalnya, ia membawa-bawa nama salah satu rival Ganjar Pranowo di kontestasi mendatang, yaitu calon presiden Anies Baswedan.
"Angin mamiri di Pantai Makassar, sambil bermain layang-layang. Aku berdiri bersama Ganjar, sambil menunggu Anies datang," kata Rocky dikutip dari unggahan kanal YouTube KOMPASTV pada Minggu (19/11/2023).
Baca Juga: Ditinggal Kuliah ke Amerika, Anak Sulung Anies Baswedan sampai Panggil Ayahnya 'Om'
Momen Rocky Gerung memberikan pantun kepada Ganjar Pranowo ini sontak saja menjadi perbincangan publik, apalagi saat itu pengamat politik tersebut mencatut nama Anies Baswedan.
Beragam komentar dilontarkan oleh netizen saat mendengar pantun Rocky Gerung. Tak sedikit yang mencoba menelaah maksud pantun yang diberikan oleh Rocky Gerung.
"Rocky Gerung terdengar arogan, tapi kita butuh sosok seperti ini untuk mengorek isi kepala para capres dan cawapres," komentar netizen.
"Ganjar selalu keringat dingin kalau diajak debat sama kau intelektual, apalagi sama si Rocky Gerung. Kualitasmu Ganjar," timpal netizen lain.
"Mantap. Biar tambah panas dingin PDIP," imbuh lainnya.
Baca Juga: Cerita Istri Anies Baswedan Pakai Alat Bantu Dengar Usai Melahirkan Anak
"Kalian nggak paham. Itu maksudnya Bang Rocky putaran kedua nanti menunggu Anies gabung ke Kubu Ganjar untuk melawan Prabowo-Gibran," ujar netizen lain.
"Artinya kayaknya si Rocky berharap Ganjar dan Anies nanti berkoalisi mengalahkan Prabowo. Gue dukung sih, biar Prabowo jadi capres aja terus. Nggak ada dia nggak asyik," komentar netizen lainnya lagi.
Berita Terkait
-
Dukung Pramono-Rano, Anies Titip Pesan Serangan Fajar: Ini 3 Hal yang Perlu Diingat
-
Pakai Baret Oranye, Anies Baswedan Resmi Dukung Pramono-Rano Karno
-
Blak-blakan Kasih Dukungan, Anies Pede Pramono-Rano Menang di Pilkada Jakarta
-
Ajak Anak Abah Dukung Pram-Rano, Anies Berharap Programnya Saat Pimpin Jakarta Dilanjutkan
-
Secara Terbuka Minta Warga Pilih Pramono-Rano, Anies Ingatkan 3 Hal, Salah Satunya soal Serangan Fajar
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak