Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Hernawan
Senin, 26 April 2021 | 14:06 WIB
Mensos Risma mengunjungi dan salurkan bantuan untuk ahli waris KRI 402 Nanggala. (Dok. Kemensos)

BeritaHits.id - Menteri Sosial Tri Rismaharini mengaku akan turun tangan membantu keluarga penumpang KRI Nanggala-402. Ia mengirim seorang psikolog ke setiap keluarga guna membantu memberi kekuatan secara psikologis.

Dalam momen mengunjungi rumah keluarga ABK KRI Nanggala-402, Mensos Risma sempat memberi mainan untuk seorang anak yang viral mengunci ayah di kamar karena tidak menginzinkan untuk pergi berlayar.

Sementara itu, seorang perempuan baru-baru ini mengaku kaget tiba-tiba memesan makanan dari ojol. Ketiduran, dia langsung panik saat tahu makanan dalam perjalanan diantar. Padahal dia tidak memiliki uang.

Berikut BeritaHits.id rangkum berita viral dan terpopuler lainnya sepanjang Senin (26/4/2021).

Baca Juga: Viral Jokowi Mendadak Jongkok Bikin Paspampres Terdiam, Ternyata Gegara Ini

1. Momen Mensos Risma Beri Mainan ke Anak Kru KRI Nanggala-402, Publik Terharu

Mensos Risma mengunjungi dan salurkan bantuan untuk ahli waris KRI 402 Nanggala. (Dok. Kemensos)

Mensos Risma juga diketahui mengunjungi kediaman keluarga ABK KRI Nanggala-402. Diantaranya rumah Lettu Imam Adi di Jalan Kebraon Manis Selatan I, Surabaya, Jawa Timur.

Momen saat Mensos Risma mengunjungi rumah tersebut mendadak disorot. Publik menaruh perhatian penuh kepada anak awak KRI Nanggala-402 yang sempat viral karena kunci ayah di kamar beberapa hari sebelum melaut.

Video Mensos Risma menyambangi keluarga anak laki-laki berusia 2,5 tahun tersebut salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @indonesia.pusaka, Minggu (25/4/2021).

Baca selengkapnya.

Baca Juga: Kepencet Pesan Makanan Ojol Pas Ketiduran, Bangun-bangun Panik Lihat Harga

2. Kepencet Pesan Makanan Ojol Pas Ketiduran, Bangun-bangun Panik Lihat Harga

Kepencet pesan ojol pas ketiduran, bangun-bangun panik lihat harga (TikTok).

Seorang perempuan baru-baru ini mengungkap pengalaman tidak sengaja memesan makanan lewat ojek online (ojol) saat tengah ketiduran.

Tanpa sengaja memencet fitur pesan makanan, perempuan tersebut mengaku langsung panik saat bangun karena driver ojol sudah meluncur ke rumah.

Kisah kepanikan perempuan yang tak sengaja memesan makanan dari gerai fast food terkemuka itu diceritakan oleh akun TikTok @greatgirll_.

Baca selengkapnya.

3. Kenang Ayah yang Ikut Nanggala-402, Putri Kolonel Harry Setiawan: Kangen Pa

Load More