BeritaHits.id - Belakangan, media sosial tengah dihebohkan dengan sosok Ghozali yang mendadak viral lantaran diduga berhasil menjual Non Fungible Token (NFT) foto selfie seharga Rp 13,8 miliar.
Namun, tidak hanya Ghozali, selebritas asal Amerika Serikat juga sempat menjadi perbincangan hangat lantaran menjual NFT yang tak kalah unik, yaitu kentutnya sendiri.
Selebritas wanita tersebut bernama Stephanie Matto. Awalnya, dia menjual kentutnya di dalam sebuah stoples.
Ia mengaku sudah memperoleh keuntungan hampir $ 50.000 dari penjualan stoples yang berisi kentutnya. Wanita tersebut menjual dengan harga $ 1.000 atau Rp 14.355 per stoples. Uniknya, berkat bisnis tersebut, wanita itu bisa mendapatkan penghasilan sebesar $ 45.000 dalam sepekan.
Baca Juga: Pacar Sidang Dadakan, Cowok Rangkai Mahkota Bunga Sendiri, Hasilnya Bikin Melongo
Melalui akun Instagramnya, Stephanie menyebutkan makanan yang dapat memicu kentut, di antaranya kacang, kue muffin, yoghurt, dan juga telur rebus.
Demi menghalau aroma tak sedap, Stephanie meletakkan kelopak mawar ke dalam stoples sebelum dirinya membuang angin. Wanita itu yakin, cara tersebut dapat menghasilkan sensasi yang berbeda bagi yang menghirupnya.
Namun, bisnis kentut dalam stoplesnya itu harus berhenti sejenak. Pasalnya, dia harus dilarikan ke rumah sakit lantaran terlalu sering membuang angin.
Maklum, untuk membuatnya sering kentut, Stephanie sampai melakukan aksi nekat, yaitu memodifikasi dietnya sehingga keluaran gas dari saluran pencernaannya menjadi lebih banyak. Diet itu pun sukses membuatnya mengeluarkan kentut yang lebih sering dan lebih bau.
Namun, suatu hari dia merasakan sakit yang hebat di bagian perut. Dokter pun meminta Stephanie mengganti dietnya dan mengkonsumsi gas surpreassant. Alhasil, dia pun harus menghentikan bisnisnya itu.
Baca Juga: Beri Kejutan Ultah, Wanita Ini Malah Dibuat Syok Saat Buka Pintu Rumah Temannya
Walau demikian, Stephanie tak kehilangan akal. Dia pun beralih menjual kentutnya dalam bentuk NFT. Bahkan, Stephanie telah merilis sebuah website untuk menjual sebanyak 5000 kentut stoples NFT dengan harga satuan 0,05 Ether.
Sebagai informasi, Ethereum adalah token Aset Kripto yang mirip dengan bitcoin.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak