BeritaHits.id - Anies Baswedan mengirimkan ucapan selama ulang tahun kepada Ganjar Pranowo yang hari ini genap berusia 55 tahun.
Melalui akun X miliknya, salah satu rival Ganjar di Pilpres 2024 itu mengirimkan ucapan selamat dan doa untuk mantan gubernur Jawa Tengah tersebut.
"Selamet ulang tahun, Dab @ganjarpranowo! Mugi-mugi terus sehat [Semoga sehat selalu]," tulis @/aniesbaswedan, dikutip Sabtu (28/10/2023).
Selain itu, Anies juga meminta agar diundang jika politikus kelahiran 1968 itu mengadakan acara makan-makan bersama untuk merayakan momen pertambahan usianya.
Baca Juga: Lihat Massa Pendukung di Depok, Pasangan Amin: Lololo Gak Bahaya Ta?
"Nek ono daladh-daladh bareng ojo lali ngundang ya kalau ada acara makan-makan jangan lupa ngundang ya]," sambung Anies diakhiri dengan emotikon tersenyum.
Tak berselang lama, ucapan selamat yang dikirimkan oleh calon presiden usungan Koalisi Perubahan untuk Perbaikan (KPP) ini direspons oleh Ganjar.
Melalui akun X miliknya, Ganjar berterima kasih atas ucapan dan doa yang diberikan oleh Anies. Ia juga turut mendokan agar mantan Menteri Pendidikan itu sehat.
"Matur nuwun Dab @aniesbaswedan. Sampeyan mugo-mugo sehat terus juga yo [Terima kasih. Kamu juga semoga sehat selalu]," balas @/ganjarpranowo.
Lebih lanjut, saat diminta mengundang Anies di acara makan-makan, Ganjar mengatakan jika saat ini dirinya tak punya uang karena sudah akhir bulan.
Baca Juga: Tanggapan Anak Ganjar Pranowo soal Politik Dinasti, Tak Permasalahkan Asalkan...
"Duh tanggal tua lagi poya mothig e hahaha [enggak punya duit]," lanjutnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Kiky Saputri Bongkar Tak Boleh Bahas Topik Ini saat Roasting Ganjar, Publik: Kenapa Tuh?
-
Panggil 'Dab', Ucapan Selamat Ulang Tahun Anies untuk Ganjar Jadi Sorotan
-
Beda Pilihan dengan Suami, Ini Kata Yenny Wahid Putri Gus Dur
-
Ganjar Pranowo Ulang Tahun 28 Oktober, Karakteristik Scorpio Air Punya Keinginan Menguasai Dunia
-
Waduh! Yenny Wahid Dibilang Mencla-mencle Gegara Dukung Ganjar-Mahfud
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak