BeritaHits.id - Politisi senior PDIP Panda Nababan mengaku merasa dipermainkan oleh Presiden Joko Widodo alias Jokowi yang kini mulai melancarkan manuver jelang Pilpres 2024.
Jokowi dinilai lebih condong mendukung calon presiden usungan Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto, apalagi setelah Gibran Rakabuming Raka menjadi calon wakil presiden dari Prabowo.
Dikutip dari obrolan Panda Nababan di Total Politik, awalnya, anak buah Megawati Soekarnoputri ini mengungkit momen ketika Jokowi berpidato di acara Puncak Musra Indonesia yang digelar di Istora Senayan pada bulan Mei lalu.
Diketahui, di acara tersebut, Jokowi meminta agar masyarakat tidak grasah-grusuh dalam memilih calon pemimpin di Pilpres 2024.
Baca Juga: Hasil Survei Prabowo-Gibran Teratas, Projo Optimis Bakal Menang Satu Putaran di Pilpres 2024
"Contoh-contoh saja, waktu di Senayan. Jadi saya sedih sepertinya dia tidak berwibawa lagi. Jokowi ngomong, 'Jangan grasah-grusuh, sabar, tunggu instruksi saya'," ungkap Panda, dikutip Rabu (1/11/2023).
Panda Nababan lantas melompat ke momen ketika Ketua Umum Pro Jokowi (Projo) yakni Budi Arie berubah haluan mendukung Prabowo Subianto selang empat jam setelah mantan wali kota Solo itu berpidato di Istora Senayan.
"Empat jam setelah itu, Budi Arie lari ke Kartanegara, ke Prabowo," ujar Panda.
Melihat realita tersebut, Panda merasa jika pihaknya dipermainkan oleh Jokowi. Ia juga merasa tak ada harganya di mata orang nomor 1 RI tersebut.
"Jadi enggak ada harga. Sedih aku sebagai temannya Jokowi dipermainkan gitu. Enggak dihargai. Dia bilang tunggu jangan ini. Dianggap itu enggak ada artinya. Seenak kau ngomong," kata Panda.
Baca Juga: Benarkan Jokowi Minta 3 Periode ke Megawati, Panda Nababan Ngode Prabowo-Gibran Bisa Batal Maju
"Aku sedih sebagai orang yang pernah dekat dengan Jokowi, enggak ada harga gitu lho, diperlakukan kayak gitu," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Jokowi Sebut Pertemuan Prabowo dan Megawati Langgar Etik Politik
-
Terpaut Satu Tahun, Ijazah UGM Guru Besar Unnes Prof Saratri Disebut Berbeda dengan Punya Jokowi
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Rocky Gerung: Kabinet Prabowo 'Dikuasai' Orang Jokowi, Sulit Lakukan Reshuffle
-
Datang ke UGM, Roy Suryo Ungkap Jurusan yang Diambil Jokowi Tak Ada
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak