BeritaHits.id - Seorang mahasiswi Universitas Negeri Yogyakarta mengaku dilecehkan oleh kakak tingkat di kampus tersebut. Pelaku pelecehan yang adalah anggota Badan Eksekutif Mahasiswa ini kerap mengancam korban yang adalah adik angkatannya tersebut.
Kasus pelecehan yang dialami mahasiswi UNY ini diungkap ke X melalui akun @UNYmfs dan menjadi viral di X dalam waktu singkat. Korban dalam kasus ini mengaku jika dirinya adalah mahasiswi baru.
Mahasiswi UNY ini menyebut bahwa awal perkenalannya terjadi di salah satu acara fakultas. Awalnya, pelaku adalah sosok yang baik, namun tidak disangka-sangka, pelaku rupanya berperilaku cabul dan beberapa kali melecehkan korban.
"Aku gak nyangka kuliah di UNY malah direndahin kaya gini. Jadi aku maba dan kenalan sama kating ini dari bulan Februari. Waktu itu kenal karena acara fakultas. Kukira dia baik, ternyata dia cabul, aku udah dilecehin sama dia dari Oktober sampai sekarang" tulis pengakuan tersebut.
Baca Juga: Siapa Jihan Zulfa Firdaus? Mahasiswi yang Sedang Jadi Buruan Netizen
Dalam screenshot percakapan keduanya, pelaku mengajak korban untuk bertemu di salah satu tempat. Ajakan ini kemudian ditolak oleh korban yang langsung membuat pelaku geram.
Berstatus sebagai anggota BEM, pelaku memberi ancaman dan menyebut jika dirinya akan membuat korban semakin direndahkan karena melawan permintaannya.
"Loh mau ngelawan? Gue anak BEM, bisa bikin lo makin rendah, lon**" tulis pesan yang dikirimkan oleh kakak tingkat tersebut.
Korban lalu menyebut jika dirinya menerima ancaman hingga dilukai oleh pelaku. Dirinya pun mengaku lelah karena mendapat perlakuan tidak menyenangkan di kampus tempat ia belajar.
Di akhir cuitannya, korban mengungkap NIM pelaku. Beberapa netizen sukses menemukan identitas pelaku yang merupakan mahasiswa angkatan 2021 di universitas tersebut.
Baca Juga: Diduga Meninggal Bunuh Diri, Mahasiswi FKH Unair Terciduk Bolak-balik Lakukan Ini di Lift Apartemen
Berita Terkait
-
Dosen Fishipol UNY Ajak Warga Muhammadiyah untuk Meneguhkan Islam Berkemajuan
-
Sempat Heboh Kasus Asusila, Video Abidzar Pimpin Zikir dan Selawat Diungkap Umi Pipik
-
Bersinergi dengan Mahasiswa KKN, Tim PkM Ilkom UNY Gelar Pelatihan Pengembangan Konten Promosi Kampung Wisata
-
Tim PkM MWA UNY Lakukan Pelatihan Public Speaking di Kampung Wisata Krapyak IX Margoagung Seyegan Sleman
-
GenBI UNY Gelar Sosialisasi Beasiswa di SMAN 1 Kalibawang Kulon Progo
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak