BeritaHits.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan nomor urut ketiga pasangan calon presiden dan wakil presiden 2024. Dalam kesempatan itu, tak hanya ketiga paslon yang hadir, tetapi juga para elite partai koalisi pendukung mereka.
Sejumlah momen terjadi dalam kesempatan tersebut, termasuk ketika capres nomor urut dua, Prabowo Subianto, membacakan pantun di depan hadirin. Pantun itu sendiri ditujukan untuk cawapres nomor urut satu, Muhaimin Iskandar, yang dahulu sempat berkoalisi dengan Prabowo sebelum digandeng Anies Baswedan.
“Satu, dua, cempaka biru. Tiga, empat, dalam jambangan,” ucap Prabowo membacakan pantunnya, dikutip dari akun TikTok @politik.asik, Rabu (15/11/2023).
Tampak pantunnya ini disambut meriah oleh para hadirin, bahkan sampai menuai sorakan “Cakep!” seakan tengah menonton pertunjukan seni.
Baca Juga: Isi Pidato Ganjar Dibilang 'Ngerusak Tongkrongan', Warganet: Kebanyakan Nyenggol Sih
“Kalau mendapat kawan baru,” sambung Prabowo. “Kawan lama dilupa jangan.”
Pantun ini pun langsung disoraki dengan meriah oleh para hadirin, sementara Prabowo terdengar melanjutkan sedikit sambutannya, yakni merasa bersyukur karena suasana pertemuan politik tersebut yang tetap bahagia dan santun.
Namun publik malah dibuat salah fokus dengan ekspresi Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, yang tentu turut hadir di sana. Megawati tampak duduk diapit oleh Ketum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang, serta capresnya, Ganjar Pranowo.
Bagaimana tidak salah fokus? Pasalnya Megawati tampak tetap diam dan bahkan terkesan agak kurang nyaman kendati sekelilingnya langsung heboh menanggapi pantun Prabowo.
Bahkan cawapres yang diusungnya, Mahfud MD, terlihat tertawa terbahak-bahak mendengar punchline ala Ketum Partai Gerindra tersebut. Namun kebahagiaan yang tampak di sekitarnya tidak membuat ekspresi Megawati berubah, bahkan ibunda Puan Maharani itu tetap mengatupkan bibir rapat-rapat.
Baca Juga: Prabowo Joget Gemoy Usai Dapat Nomor Urut, Megawati Sampai Ketawa Lihat Tingkahnya
Hal inilah yang kemudian ramai diperbincangkan warganet, terutama karena orang-orang di sekitarnya yang tampak kompak menghadap Megawati.
“Pak Mahfud ama Pak Ganjar reflek ngakak dan ngadep Bu Mega,” komentar warganet.
“Mana Mahfud malah reflek nengok neneknya lagi,” ujar warganet.
“Anak-anak nya langsung noleh ke emak,” imbuh warganet lain.
Tampaknya publik mengaitkan sentilan Prabowo ini dengan memburuknya hubungan PDIP dan Presiden Joko Widodo. Pasalnya keluarga Jokowi disebut sudah berpaling mendukung Prabowo.
Berita Terkait
-
Belum Ada Ucapan Maaf Lebaran dari Jokowi-Gibran ke Megawati, Guntur Romli PDIP: Tak Diharapkan Juga
-
Jokowi-Megawati Belum Terlihat Berlebaran, Analis: Luka Konfliknya Cukup Mendalam, Tak Ada Obatnya
-
Lebaran ke Megawati hingga Jokowi, Didit Disebut Jadi Kekuatan 'Soft Politics' Presiden Prabowo
-
Waketum PAN Terang-terangan Puji Didit Prabowo Temui Megawati: Meneduhkan Dinamika Politik
-
Saat Elite PDIP dan Gerindra Beri Kabar Terbaru soal Rencana Pertemuan Megawati-Prabowo
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak